Desa Karangrejo Lumajang Berkomitmen Penuh Dukung Program Kampung KB

:


Oleh MC KAB LUMAJANG, Senin, 5 Agustus 2024 | 19:04 WIB - Redaktur: Elvira - 6K


Lumajang, InfoPublik – Pemerintah Desa Karangrejo Kecamatan Yosowilangun Kabupaten Lumajang, Jawa Timur menyatakan komitmen penuh Desa Karangrejo dalam mendukung program Kampung Keluarga Berkualitas (KB).

Dalam rapat di Gedung Pertemuan Dinas Kesehatan P2KB beberapa waktu lalu, yang dihadiri oleh berbagai perwakilan instansi pemerintah, Sekretaris Desa Karangrejo Gigih Dhimas Maulanawijaya menegaskan dedikasi desanya untuk mengintegrasikan berbagai sektor demi meningkatkan kualitas hidup keluarga di Desa Karangrejo.

"Kami sangat berterima kasih atas kesempatan ini dan akan berusaha sebaik mungkin untuk mengintegrasikan berbagai sektor, guna meningkatkan kualitas hidup keluarga di Desa Karangrejo," ujar dia saat dimintai keterangan di kantornya, Senin (5/8/2024).

Gigih juga menyampaikan, bahwa rapat tersebut dihadiri oleh BKKBN Provinsi Jawa Timur, Dinkes P2KB Kabupaten Lumajang drg. Rina Dwi Astuti, serta perwakilan dari instansi pemerintah lainnya seperti DPMD, Kemenag, Disdukcapil, Dinas Perikanan, dan Penyuluh KB, membahas pentingnya integrasi lintas sektor dalam pembangunan Kampung KB.

Lanjut dia, sesuai dengan Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 3 Tahun 2022 tentang Optimalisasi Penyelenggaraan Kampung KB, diharapkan program tersebut dapat berjalan lebih efektif dan membawa manfaat nyata bagi masyarakat.

Gigih berharap, dengan integrasi lintas sektor dan dukungan dari berbagai instansi, diharapkan program Kampung KB di Desa Karangrejo dapat berjalan lebih efektif dan membawa manfaat nyata bagi masyarakat, serta turut berkontribusi dalam mencapai tujuan besar Indonesia Emas 2045."

“Desa Karangrejo menunjukkan komitmen kuat dalam mendukung program Kampung KB. Dengan berbagai inisiatif dan kerjasama lintas sektor, Desa Karangrejo siap menjadi bagian dari upaya nasional dalam meningkatkan kualitas hidup keluarga dan mencapai tujuan besar Indonesia Emas 2045,” pungkasnya. (MC Kab. Lumajang/KIM Karangrejo/Arik/An-m)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Senin, 25 November 2024 | 20:20 WIB
Kapolres Lumajang: Aparat Pengamanan Pilkada Harus Netral
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Senin, 25 November 2024 | 20:22 WIB
Komitmen Forkopimda Lumajang Jaga Kualitas Pilkada dengan Pengamanan Maksimal
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Senin, 25 November 2024 | 20:33 WIB
Lumajang Dorong Literasi Digital dengan Aplikasi iPusnas untuk Perpustakaan Desa
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Senin, 25 November 2024 | 20:35 WIB
Perpustakaan Desa Berbasis Teknologi di Lumajang
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Senin, 25 November 2024 | 20:38 WIB
Sekda Lumajang Imbau Masyarakat Manfaatkan Bantuan Buku di Perpustakaan Desa
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Senin, 25 November 2024 | 20:46 WIB
Posyandu Melati Jadi Teladan, Dorong Peningkatan Kesehatan Masyarakat di Lumajang
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Senin, 25 November 2024 | 20:52 WIB
Posyandu Melati Desa Kabuaran Lumajang Raih Prestasi Tingkat Jawa Timur