Pawai Ta'aruf Awali Rangkaian Pembukaan MTQ Nasional XXXV di Kabupaten Tapin

: Pawai taaruf peserta kafilah MTQ Nasional XXXV dari 13 kabupaten/kota se-Kalsel di Kabupaten Tapin -Foto:Mc.Balangan


Oleh MC KAB BALANGAN, Minggu, 28 April 2024 | 15:32 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 125


Paringin, InfoPublik - Mengawali pembukaan acara Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional XXXV tingkat Provinsi Kalimantan Selatan di Kabupaten Tapin, dimeriahkan pawai ta’aruf oleh seluruh kafilah dari 13 kabupaten/kota se-Kalimantan Selatan, Sabtu (27/4/2024).

Peserta pawai ta'aruf resmi dilepas oleh Pj Bupati Kabupaten Tapin, Muhammad Syarifuddin beserta jajarannya dan dihadiri Kepala Kantor Kementerian Agama Wilayah Kalimantan Selatan.

Adapun rute pawai dimulai dari Taman Siring Rantau Baru, menuju keluar melintasi Jalan Ahmad Yani, kemudian belok kiri ke Jalan Datu Suban dan kembali ke Taman Siring Rantau Baru.

Pada pawai tersebut seluruh kafilah turut menampilkan keunikan dan ciri khas daerah masing - masing serta menggunakan kendaraan hias dengan ornamen religius sehingga menambah semaraknya pawai tersebut.

Pj Bupati Kabupaten Tapin, Muhammad Syarifuddin, dalam sambutannya sangat mengapresiasi partisipasi dari seluruh peserta pawai ta’aruf dalam meramaikan MTQ Nasional ini.

Dia juga mengucapkan selamat datang dan selamat berlomba untuk para kafilah serta berpesan agar selalu menjaga kesehatan dan keselamatan selama kegiatan berlangsung. (MC Balangan/Be/eyv)