Kanwil DJPb Gelar Diseminasi Fiskal Moneter Guna Penyebarluasan Informasi

: Kepala Bank Indonesia Perwakilan Gorontalo, Dian Nugraha, saat menyerahkan laporan perekonomian Provinsi Gorontalo Triwulan I kepada Pj Gubernur Gorontalo Rudy Salahuddin, Kamis (25/7/2024). (Foto: Fadli Diskominfotik)


Oleh MC PROV GORONTALO, Jumat, 26 Juli 2024 | 10:00 WIB - Redaktur: Bonny Dwifriansyah - 180


Kota Gorontalo, InfoPublik – Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Gorontalo, berkolaborasi dengan Pemerintah Provinsi Gorontalo, serta Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Gorontalo, melaksanakan Diseminasi Fiskal dan Moneter untuk Kajian Fiskal Regional (KFR) dan Laporan Perekonomian (LPP) Gorontalo Triwulan I Tahun 2024.

Kegiatan yang bertujuan untuk menyebarluaskan informasi kepada masyarakat tentang kebijakan fiskal dan moneter ini dibuka langsung oleh Penjabat (Pj) Gubernur Gorontalo, Rudy Salahuddin, di aula BI Gorontalo, Kamis (25/07/2024).

“Dengan adanya diseminasi ini, semoga dapat meningkatkan pemahaman yang lebih baik tentang kebijakan fiskal dan moneter serta dampaknya terhadap perekonomian regional di Gorontalo. Selain itu juga bisa meningkatkan partisipasi dan dukungan masyarakat terhadap program pemerintah,” kata Rudy.

Lebih lanjut, Rudy menambahkan bahwa diseminasi kebijakan fiskal dan moneter diharapkan dapat menjadi instrumen pemerintah dalam mengendalikan inflasi di Provinsi Gorontalo. Tidak hanya itu, masyarakat juga diminta lebih bijak dalam memutuskan tentang investasi, pendapatan, dan pengeluaran.

“Saya berharap diseminasi fiskal dan moneter ini dapat membantu pemerintah dan masyarakat dalam memahami bahwa kebijakan fiskal dan moneter itu sangat penting terhadap perekonomian. Sehingga masyarakat dapat membuat keputusan yang lebih bijak tentang investasi, pendapatan, dan pengeluaran,” tutur Rudy.

Turut hadir pada kegiatan ini Sekretaris Daerah Provinsi Sofian Ibrahim, Kepala Perwakilan BI Gorontalo Dian Nugraha, dan Kakanwil DJPB Provinsi Gorontalo. Hadir pula Kepala BPS Provinsi Mukhamad Mukhanif, pengurus OPD, sekda kabupaten/kota, Kepala Bapppeda dan Badan Keuangan kabupaten/kota, serta para stakeholder lainnya. (mcgorontaloprov/winda)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA JAMBI
  • Kamis, 17 Oktober 2024 | 14:12 WIB
Pj Wali Kota Jambi Buka Diseminasi Audit Kasus Stunting
  • Oleh MC KAB SELUMA
  • Jumat, 26 Juli 2024 | 12:15 WIB
Diseminasi Audit Kasus Stunting Tahap III dI Kabupaten Seluma
  • Oleh MC KAB BULUKUMBA
  • Rabu, 13 Maret 2024 | 11:28 WIB
Bank Indonesia Paparkan Hasil Kajian Cold Chain Perikanan di Bulukumba