Tangani Banjir di Dusun Lokulamo dan Trans Kobe, Polres Halmahera Tengah Tambah 85 Personel

: Tampak Anggota Polres Halmahera Tengah, Maluku Utara saat membantu warga di lokasi banjir di Dusun Lukolamo, Kecamatan Weda Tengah, Selasa (23/7/2024). Foto: Humas Polres Halteng


Oleh MC KOTA TIDORE, Selasa, 23 Juli 2024 | 21:38 WIB - Redaktur: Inda Susanti - 307


Weda, InfoPublik - Polres Halmahera Tengah, Maluku Utara, menerjunkan 85 personel tambahan guna turut menangani dampak banjir di dua desa. 

Hal itu dikemukakan Kapolres Halmahera Tengah, AKBP Aditya Kurniawan, di Weda, Selasa (23/7/2024).

"Polres Halmahera Tengah turunkan 85 personel untuk bantu tangani banjir di Dusun Lukolamo dan Trans Kobe," ungkapnya.

Dia menyampaikan pentingnya kehadiran dan keterlibatan Polri pada setiap insiden kemanusiaan.

Hal tersebut untuk menunjukkan kepedulian dalam menjalankan tugas, untuk melindungi dan melayani masyarakat.

Sementara Wakapolres Halmaherah Tengah, Kompol Abubakar Mustafa menambahkan, berbagai langkah cepat di ambil Tim Gabungan TNI/Polri, Brimob, Basarnas, BPBD dan relawan untuk meringankan beban korban banjir.

"Jumlah warga yang diungsikan ke Mako Brimob dan Masjid Raya Lelilef sebanyak 492 orang. Sementara jumlah warga diungsikan di Kodim 1512 Weda sebanyak 210 orang," tandasnya. (Faisal Didi/MC Tidore)

 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Sabtu, 7 September 2024 | 08:31 WIB
Ada Layanan Daring dan Eazy Passport, Imigrasi Ternate Terbitkan 4.044 Paspor