Kini Warga Bisa Lapor dan 'Curhat' soal Pembangunan Cilacap lewat SIBER MAYA

: Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, Supriyanto, S.H., M.Si. memukul Gong sebagai tanda Launching Aplikasi SIBER MAYA “Sistem Informasi dan Berita Masyarakat Cilacap Bercahaya,”


Oleh MC KAB CILACAP, Rabu, 17 Juli 2024 | 19:47 WIB - Redaktur: Santi Andriani - 122


Cilacap, InfoPublik – Aplikasi SIBER MAYA, sebuah platform yang memungkinkan masyarakat berbagi cerita dan informasi seputar peristiwa serta potensi pembangunan di berbagai sektor, termasuk ekonomi, pariwisata, kuliner, dan UMKM, telah diluncurkan Pemerintah Kabupaten Cilacap di Gedung Jala Bhumi Sekretariat Daerah Kabupaten Cilacap, Selasa (17/7/2024).

Acara ini digelar secara hybrid dan dihadiri oleh pengelola website OPD, perwakilan kecamatan, komunitas, siswa-siswi SMP dan SMA sederajat,  serta kelompok masyarakat lainnya.

SIBER MAYA, “Sistem Informasi dan Berita Masyarakat Cilacap Bercahaya” dirancang untuk mengelola informasi dan komunikasi publik secara optimal di era revolusi industri 4.0. Aplikasi ini memberikan kesempatan kepada masyarakat  untuk berperan sebagai jurnalis dengan mengirimkan konten berupa teks, foto, dan video. Konten tersebut kemudian diverifikasi oleh redaktur sebelum dipublikasikan.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Cilacap Supriyanto menyampaikan, “Aplikasi  SIBER MAYA diharapkan dapat mengangkat potensi lokal, termasuk seni budaya, UMKM, pariwisata, dan hiburan. Dengan pemanfaatan teknologi informasi yang efektif dan efisien, SIBER MAYA diharapkan dapat memajukan Kabupaten Cilacap”.

Supriyanto juga berharap SIBER MAYA dapat meningkatkan transparansi pemerintahan, memperkaya informasi publik tentang program-program daerah dan memperkenalkan kearifan lokal kepada publik.

Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik Diskominfo Kabupaten Cilacap Sherly Diah Permanasari menjelaskan, SIBER MAYA diinisiasi karena pengelolaan media komunikasi publik pemerintah daerah belum optimal dan pembuatan apilkasi ini merupakan bagian dari proyek perubahan.

Dengan aplikasi ini harapannya yakni dapat menjadi sumber materi dokumentasi dan bahan publikasi informasi serta berita bagi media komunikasi publik Pemerintah Kabupaten Cilacap. Selain itu, SIBER MAYA juga mendorong masyarakat untuk menggalakkan kembali budaya gemar menulis.

Sejak diluncurkan, sudah ada lebih dari 50-an artikel yang dikirimkan melalui SIBER MAYA untuk segera diverifikasi dan diterbitkan. “Semoga aplikasi ini dapat terus memperkaya informasi dan memberikan kontribusi positif bagi Kabupaten Cilacap,” pungkas Sherly. (dn_gs/kominfo)

 

 

 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB CILACAP
  • Sabtu, 13 Juli 2024 | 23:41 WIB
Kabupaten Cilacap Juara Umum Porsenitas 2024, Raih 37 Medali
  • Oleh MC KAB CILACAP
  • Kamis, 25 Januari 2024 | 19:44 WIB
BKPSDM Sosialisasikan Pengisian LHKPN bagi Kepala Desa
  • Oleh MC KAB CILACAP
  • Kamis, 25 Januari 2024 | 19:46 WIB
Cilacap Jadi Lokasi Percontohan Pengelolaan Sidat
  • Oleh MC KAB CILACAP
  • Rabu, 3 Januari 2024 | 20:30 WIB
Jokowi Kunjungi Pabrik Pengolah Sampah di Cilacap
  • Oleh MC KAB CILACAP
  • Kamis, 28 Desember 2023 | 18:42 WIB
Predikat Informatif untuk Pemkab Cilacap dalam Penghargaan KIP Jawa Tengah 2023
  • Oleh MC KAB CILACAP
  • Kamis, 28 Desember 2023 | 18:42 WIB
Pemkab Cilacap Gelar Istigosah dan Doa Bersama Jelang Tahun Baru 2024