Buka MPLS, Pj Wali Kota Padang: Jadilah Bung Hatta Baru!

:


Oleh MC KOTA PADANG, Selasa, 16 Juli 2024 | 06:32 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 190


Padang, InfoPublik - Penjabat (Pj) Wali Kota Padang, Andree Algamar, memberikan motivasi saat membuka Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SMPN 1, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) pada Senin (15/7/2024). 

Dalam amanatnya, Andree meminta siswa baru SMPN 1 Padang, yang berjumlah sekitar 260 orang, untuk menjadi Bung Hatta baru dan pemimpin Indonesia di masa mendatang.

"Selamat kepada seluruh anak-anak kelas 7. Kalian hari ini menjadi siswa SMPN 1, tempat pernah bersekolahnya proklamator bangsa, Bapak Muhammad Hatta. Semoga di SMPN 1 Padang ini akan lahir Bung Hatta baru yang akan menjadi pemimpin bangsa, the next Bung Hatta," ucap Andree Algamar.

Andree juga berpesan kepada para guru untuk lebih bersungguh-sungguh dalam memberikan pendidikan, agar mereka menjadi generasi emas Indonesia di 2045.

"Kita menyiapkan generasi yang akan menjadi pemimpin kita. Kepada bapak ibu, mohon diberikan nilai moral yang baik, saya lebih senang kejujuran anak-anak ini terjaga, percaya diri, tidak hanya pintar tapi juga bisa bekerja sama," ujar Pj. Wako Padang ini.

Lebih lanjut, Andree meminta siswa SMPN 1 Padang untuk belajar dengan rajin, meraih prestasi, dan menjadi kebanggaan orang tua. Ia mengingatkan siswa untuk tidak terlibat dalam tawuran, karena pemerintah kota tidak akan mentolerir perilaku tersebut. Andree juga meminta pihak sekolah untuk mengawasi peserta didiknya dengan baik.

Sementara itu, Kepala SMPN 1 Padang Dewi Anggraini menyampaikan bahwa MPLS merupakan program rutin setiap sekolah yang akan berlangsung selama tiga hari ke depan. Berbagai materi akan diberikan kepada siswa baru, termasuk pengenalan kurikulum, guru, kakak kelas, dan lingkungan sekolah.

"Kami juga memasukkan materi tentang anti bullying dan perundungan dalam MPLS ini. Selain itu, nanti juga ada materi tentang baris-berbaris, dan sekolah aman bencana. Semoga materi yang kami berikan ini dapat menjadi bekal bagi siswa baru untuk menempuh pendidikan di SMPN 1 Padang ini," ucapnya.

(MC Padang/June)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Sabtu, 7 September 2024 | 15:50 WIB
Gotong Royong di Koto Tangah: Rawat Shelter untuk Kegiatan Sosial dan Bencana
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Jumat, 6 September 2024 | 21:03 WIB
BPKH Gelar Sayembara Desain Aplikasi Haji, Hadiah Utama Senilai Rp25 Juta!
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Jumat, 6 September 2024 | 20:51 WIB
Calon Kepala Daerah Tak Boleh Mundur, Ini Penegasan KPU Sumbar
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Jumat, 6 September 2024 | 15:21 WIB
Pisah Sambut Danlantamal II Padang: Sinergi untuk Keamanan Terus Dilanjutkan
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Jumat, 6 September 2024 | 10:15 WIB
Kota Padang Perkuat Sistem Syariah Lewat Optimalisasi Wakaf
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Jumat, 6 September 2024 | 10:10 WIB
Inovasi Mahasiswa: Satgas Anti Tawuran Siap Ciptakan Lingkungan Kondusif
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Jumat, 6 September 2024 | 10:04 WIB
Gemilang di KSM Nasional, 10 Peserta Sumbar Melaju ke Babak Final!