- Oleh MC KOTA TIDORE
- Senin, 25 November 2024 | 20:02 WIB
: Kepala Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah XXI, Kuswanto. (Istimewa)
Oleh MC KOTA TIDORE, Selasa, 9 Juli 2024 | 14:39 WIB - Redaktur: Inda Susanti - 304
Ternate, InfoPublik - Balai Pelestarian Kebudayaan Daerah Wilayah XXI Provinsi Maluku Utara akan menggelar Pekan Budaya Kota Rempah yang akan diluncurkan akhir pekan ini.
Kegiatan tersebut merupakan bagian dari pemanfaatan kebudayaan sebagaimana amanat UU Nomor 5 Tahun 2017 tentang Pemajuan Kebudayaan, yang bertujuan untuk menguatkan berbagai aspek kehidupan dalam mewujudkan tujuan nasional.
Selain itu, kegiatan ini juga mengacu pada UU Nomor 11 Tahun 2010 tentang Cagar Budaya, yang menekankan pendayagunaan cagar budaya untuk kesejahteraan rakyat dengan tetap mempertahankan kelestariannya.
Kepala Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah XXI, Kuswanto, menyatakan bahwa Pekan Budaya Kota Rempah ini bertujuan untuk mempromosikan kebudayaan di Maluku Utara kepada masyarakat luas.
“Kegiatan ini juga diharapkan dapat menginternalisasi nilai-nilai kebudayaan kepada masyarakat sehingga membangun karakter dan kepribadian yang berkebudayaan, serta meningkatkan rasa memiliki terhadap kebudayaan nasional maupun lokal sehingga dapat terus menjaga dan melestarikannya,” tuturnya.
Maluku Utara sebagai daerah kesultanan memiliki kekayaan kebudayaan yang beragam, baik berupa budaya benda maupun tak benda.
Warisan kebudayaan ini akan diangkat dalam rangkaian kegiatan Pekan Budaya Kota Rempah, yang mencakup kearifan lokal Kabata (nyanyian syair puitis), pameran budaya, pemutaran Bioskop Keliling (Bioling), dan lomba permainan tradisional.
Ritual Panen Kabata akan menjadi salah satu acara utama, di mana upacara pelaksanaannya akan dipimpin dan diadakan oleh masyarakat setempat dari persiapan hingga selesai pelaksanaan kegiatan.
Kabata biasanya dibawakan oleh sekelompok orang yang ingin melakukan gotong royong, mulai dari persiapan lahan hingga saat panen. Acara ini akan diadakan di Pantai Tugulufa, Kota Tidore Kepulauan.
Peluncuran kegiatan Pekan Budaya Kota Rempah akan dilaksanakan pada Sabtu (13/7/2024), di Landmark Ternate pada pukul 20.00 WIT.
Acara ini akan menampilkan berbagai hiburan dari musisi dan seniman lokal seperti Randi Husain, Djipeng, Qa'iro, Arif Taslim, Nomat, serta penampilan musikalisasi dari D'facto dan musisi asal Ambon, Fresly Nikijuluw, dengan tembang-tembangnya yang menghibur para pengunjung. Tema acara ini adalah "Merawat Tanah Leluhur". (Ik/MC Tidore)