Badan Kesbangpol Gelar Koordinasi Tim Pokja Rehabilitasi Cegah Penyalahgunaan Narkotika di Balangan

: Rapat Koordinasi Tim Pokja Rehabilitasi Tingkat Kabupaten Balangan, Selasa (2/7/2024) di Aula Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Balangan.


Oleh MC KAB BALANGAN, Rabu, 3 Juli 2024 | 12:56 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 214


Balangan, InfoPublik - Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Balangan gelar Rapat Koordinasi Tim Pokja Rehabilitasi Tingkat Kabupaten Balangan, Selasa (2/7/2024) di Aula Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Balangan.

Hadir dalam kegiatan Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Balangan Syaifuddin Tailah, Dandim 1001/Hsu-Blg yang diwakili oleh Perwira Penghubung Kodim 1001/Hsu-Blg Kapten Inf Suroto, Kabid Ideologi Wawasan Kebangsaan Ketahanan Ekonomi sosial Budaya Agama, Analis Kebijakan Ketahanan Ekonomi Sosial, Budaya, Agama, Kepala BNNK Balangan, Kepala Badan POM Kabupaten Tabalong, Kejaksaan Kabupaten Balangan, Kasat Narkoba Polres Balangan, Kasat Intelkam Polres Balangan, dan undangan lainnya.

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Balangan Syaifuddin Tailah, mengatakan Permendagri Nomor 12 tahun 2019 yang mengamanahkan tentang fasilitasi pencegahan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran terhadap narkotika dan ini telah dilakukan pengimplementasiannya melalui kerjasama dengan BNN dan Polres Balangan, serta steakholder lainnya.

"Alhamdulillah masyarakat difasilitasi dan telah atau ditindaklanjuti oleh pemerintah daerah mulai Perda Nomor 11 Tahun 2021 fasilitasi pencegahan penyalahgunaan narkotika di Kabupaten Balangan," ujarnya.

Menurutnya, dalam Perda diamanahkan ada beberapa tindakan-tindakan yang dilaksanakan oleh satgas tim terpadu ini yaitu pencegahan, antisipasi, penanganan, partisipasi masyarakat, rehabilitasi, pidana, serta sanksi.

"Hari ini,kami menindaklanjutinya untuk bersama-sama agar tim rehabilitasi yang merupakan dari Perda Nomor 11 Tahun  2001 tentang fasilitas pencegahan penyalahgunaan narkotika di Kabupaten Balangan ini benar-benar terlaksana,"imbuhnya.

Tim terpadu rehabilitasi mendapat dukungan dari Sekretaris Daerah, salah satu diantaranya adalah dengan memberikan anggaran yang nantinya akan dihibahkan ke BNN untuk fokus pada pembelian alat tes urine.

"Ini sebuah dukungan yang sangat positif dari pemerintah daerah dan menjadi langkah maju dengan adanya pembentukan tim ini. Bupati Balangan menginginkan adanya kegiatan-kegiatan yang nyata untuk penanganan itu karena lebih banyak dari lingkungan daerah asal," pungkasnya.(MC Balangan/el/ey )

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Jumat, 10 November 2023 | 10:03 WIB
GOW Gandeng BNNK Balangan Sosialisasikan Bahaya Narkoba
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Selasa, 7 November 2023 | 16:07 WIB
Lindungi Generasi Muda, KNPI Balangan Gandeng BNNK Gelar Sosialisasi
  • Oleh MC KAB BANGGAI KEPULAUAN
  • Kamis, 2 November 2023 | 09:45 WIB
Sinergitas Pemda dan BNNK Dalam Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba di Bangkep