Ini Peran Strategis LPM dalam Pembangunan Kota Padang

:


Oleh MC KOTA PADANG, Minggu, 30 Juni 2024 | 23:38 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 110


Padang, InfoPublik - Peran Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) sangat penting dalam mendukung pemerintah, terutama dalam bidang pemberdayaan masyarakat di tingkat kelurahan maupun kecamatan.

Penjabat (Pj) Wali Kota Padang Andree Algamar berharap, semua pengurus LPM pada tingkat kelurahan dan kecamatan aktif mendukung upaya pemberdayaan masyarakat. Sehingga, setiap program pemerintah yang diimplementasikan di tengah masyarakat dapat memberikan dampak positif bagi kehidupan sehari-hari.

"Keberhasilan pembangunan dan kemajuan masyarakat sangat bergantung pada peran serta serta dukungan yang solid dari LPM," ucap Andree melalui keterangan pers pada Sabtu (29/6/2024). 

Selain itu, Pj Wali Kota juga menyerukan agar LPM dapat bekerja sama dalam mencegah munculnya dampak negatif di masyarakat, termasuk dalam menanggulangi perjudian online yang sangat merugikan.

"Marilah kita bersama-sama melindungi daerah kita dari berbagai masalah sosial seperti narkoba, perjudian, dan kenakalan remaja," tegas Andree. (MC Padang/June)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Kamis, 4 Juli 2024 | 10:16 WIB
Dinkes Padang Targetkan pada 2024 Miliki 24 Posyandu dengan ILP
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Kamis, 4 Juli 2024 | 09:33 WIB
Pemkot Padang Berkomitmen Percepat Penurunan Angka Stunting
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Kamis, 4 Juli 2024 | 09:06 WIB
Karantina Sumatera Barat Tingkatkan Kompetensi ASN dengan CACT
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Rabu, 3 Juli 2024 | 05:50 WIB
Manfaatkan Puspaga Kota Padang untuk Konseling Keluarga
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Rabu, 3 Juli 2024 | 05:47 WIB
KSM Kota Padang 2024: Ajang Mengasah Kemampuan Akademik
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Rabu, 3 Juli 2024 | 05:38 WIB
Padang Masuk Tujuh Besar Nominasi Kota Wakaf Indonesia