Tingkatkan Ketakwaan ASN, Kemenag Sumenep Gelar Tadarus Al-Qur'an

:


Oleh MC KAB SUMENEP, Jumat, 22 Maret 2024 | 06:32 WIB - Redaktur: Juli - 98


Sumenep, InfoPublik - Dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketakwaan aparatur sipil negara (ASN), Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sumenep melaksanakan kegiatan tadarus Al-Qur'an serentak di 27 Kantor Urusan Agama (KUA).

Kepala Kantor Kemenag Sumenep, H.Abdul Wasid mengatakan, bahwa kegiatan tadarus Al-Qur'an sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas spiritual ASN di lingkungannya.

“Kegiatan tadarus Al-Qur'an ini merupakan salah satu upaya kita untuk meningkatkan kualitas spiritual ASN di lingkungan Kemenag Sumenep,” ungkapnya kepada Media Center, Kamis (21/3/2024).

Lebih lanjut, Abdul Wasid menjelaskan bahwa kegiatan tadarus Al-Qur'an ini dimulai sejak awal bulan Ramadan dan berlangsung setiap hari selama bulan suci ini.

"Alhamdulillah, antusiasme ASN dalam mengikuti kegiatan tadarus Al-Qur'an ini sangat tinggi. Hal ini menunjukkan bahwa mereka memiliki keinginan yang kuat untuk meningkatkan kualitas spiritualnya," imbuhnya.

Ia menyebutkan, selain tadarus Al-Qur'an Kantor Kemenag Sumenep juga mengadakan berbagai kegiatan keagamaan lainnya selama bulan Ramadan, seperti Salat Tarawih berjemaah, Kultum Zuhur, Pondok Ramadan, safari Ramadan dan buka puasa bersama duafa.

“Kegiatan-kegiatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat spiritual bagi para ASN Kemenag Sumenep dan meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat,” pungkasnya. (Ismi/Han/Fer)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Selasa, 26 November 2024 | 10:19 WIB
HGN 2024, DPKS Ajak Guru Semangat Persiapkan Generasi Muda Unggul
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Selasa, 26 November 2024 | 10:16 WIB
Hari Guru 2024, Kemenag Sumenep Apresiasi Dedikasi Guru
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Selasa, 26 November 2024 | 08:41 WIB
TNI di Kepulauan Kangean Kawal Ketat Pendistribusian Logistik Pilkada
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Sabtu, 23 November 2024 | 00:38 WIB
Air Bersih dan Sanitasi Kunci Percepatan Penurunan Tengkes di Sumenep