Tadarus Al-Qur'an Perkuat Spiritualitas dalam Ramadan

:


Oleh MC KAB SUMENEP, Kamis, 14 Maret 2024 | 16:54 WIB - Redaktur: Juli - 109


Sumenep, InfoPublik - Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sumenep menggelar Tadarus Al-Qur'an di Musala Al-Ikhlas, Rabu (13/3/2024). 

Kegiatan diikuti oleh seluruh pegawai Kemenag Sumenep, perwakilan penyuluh agama se-Kabupaten Sumenep.

Kepala Kantor Kemenag Sumenep, Abdul Wasid, mengatakan, tadarus Al-Qur'an merupakan salah satu kegiatan yang dianjurkan saat Ramadan.

Selain mendapatkan pahala yang berlipat ganda, tadarus juga membantu umat Islam memperdalam pemahaman terhadap ajaran agama dan meningkatkan keimanan serta ketakwaan.

Tadarus Al-Qur'an pada Ramadan ini merupakan kesempatan berharga untuk meningkatkan kualitas diri dan memperkuat hubungan spiritual dengan Allah SWT," kata Abdul Wasid.

Ia berharap, kegiatan tadarus Al-Qur'an ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh pegawai Kemenag Sumenep untuk lebih meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.

"Semoga dengan kegiatan ini, kita semua dapat menjadi pribadi yang lebih baik dalam beriman," harapnya. (Sus/Ismi/Han/Fer)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Selasa, 26 November 2024 | 10:19 WIB
HGN 2024, DPKS Ajak Guru Semangat Persiapkan Generasi Muda Unggul
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Selasa, 26 November 2024 | 10:16 WIB
Hari Guru 2024, Kemenag Sumenep Apresiasi Dedikasi Guru
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Selasa, 26 November 2024 | 08:41 WIB
TNI di Kepulauan Kangean Kawal Ketat Pendistribusian Logistik Pilkada
  • Oleh MC KAB SUMENEP
  • Sabtu, 23 November 2024 | 00:38 WIB
Air Bersih dan Sanitasi Kunci Percepatan Penurunan Tengkes di Sumenep