Operasi Lantas 2024: Polres Tindak 410 Kendaraan, yang Tertib Diberi Doorprize

: Kepolisian Resort (Polres) Temanggung mengintensifkan Operasi Keselamatan Lalu Lintas Candi 2024.


Oleh MC KAB TEMANGGUNG, Senin, 11 Maret 2024 | 08:24 WIB - Redaktur: Santi Andriani - 187


Temanggung, InfoPublik - Kepolisian Resort (Polres) Temanggung mengintensifkan Operasi Keselamatan Lalu Lintas Candi 2024 kepada pengguna jalan dan masyarakat. Selain edukasi dan penindakan, Kesatuan Lalu Lintas (Satlantas) tidak ragu memberikan hadiah sebagai bentuk apresiasi bagi masyarakat yang sudah tertib lalu lintas.

"Yang sudah tertib kita berikan doorprize berupa jaket, mug, jamu, dan yang tidak tertib, terutama sepeda motor seperti pengendara yang tidak mengenakan helm, tadi kami bagikan helm untuk keselamatan pengendara, maupun pembonceng," kata Kasat Lantas Polres Temanggung, AKP Tri Afandi di Temanggung, Sabtu 9 Maret 2024.

Ia mencontohkan, ada beberapa pengendara yang memboncengi anak atau putranya namun tidak mengenakan helm baik pengemudi maupun penumpangnya,  padahal ini penting untuk keselamatan. “Terutama untuk keselamatan jiwa,” imbuhnya.

Dalam pelaksanaan Operasi Keselamatan Lalu Lintas Candi 2024, Polres Temanggung tidak lupa selalu memberikan edukasi agar masyarakat tertib berlalu lintas, selain melakukan sejumlah penindakan. Kapolres melaporkan dalam Operasi Keselamatan Candi 2024 hari kelima (9/3) telah melakukan penindakan sekitar 20 persen, atau sebanyak 410 kendaraan.

"Kita fokus ke kendaraan, baik roda dua atau roda empat yang melakukan pelanggaran kasat mata, baik itu tidak menggunakan helm, perlengkapan, maupun knalpot yang tidak standar," imbuhnya. Operasi Keselamatan Candi 2024 yang akan berakhir pada 17 Maret 2024, nantinya akan dilanjutkan Operasi Ketupat Candi 2024 untuk menyambut Idul Fitri 2024. (Fir;Ekape)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Wahyu Sudoyo
  • Kamis, 25 April 2024 | 22:27 WIB
Satgas Pemberantasan Judi Online akan Berkolaborasi dengan Interpol
  • Oleh MC KAB TEMANGGUNG
  • Selasa, 23 April 2024 | 17:16 WIB
Tahapan Rikmin, Kabag SDM Polres Temanggung: Laporkan jika Ada Oknum Bermain!
  • Oleh Wahyu Sudoyo
  • Senin, 22 April 2024 | 08:29 WIB
BNPT Lakukan Tiga Tahap Pengamanan World Water Forum ke-10
  • Oleh MC KAB MERAUKE
  • Kamis, 18 April 2024 | 08:16 WIB
Animo Pendaftar Polri di Merauke Tinggi, Hampir Tembus 1.000 Orang
  • Oleh Pasha Yudha Ernowo
  • Selasa, 16 April 2024 | 16:24 WIB
Aparat Penegak Hukum Perlu Bersinergi Jaga Keamanan Persidangan