Padang Dikepung Banjir, Sekolah dan Masjid Jadi Tempat Evakuasi Warga

:


Oleh MC KOTA PADANG, Jumat, 8 Maret 2024 | 09:25 WIB - Redaktur: Rafyq Alkandy Ahmad Panjaitan - 302


Padang, InfoPublik - Hujan deras yang mengguyur Kota Padang sejak siang hingga malam hari, Kamis (7/3/2024), mengakibatkan bencana banjir di sejumlah titik di Kota Padang. 

Wakil Wali Kota Padang, Ekos Albar mengatakan saat ini fokus utama Pemerintah Kota Padang adalah mengevakuasi warga yang terdampak banjir.

“Kita memfokuskan titik-titik evakuasi di sekolah dan masjid. Hampir di tiap kecamatan ada kawasan yang dilanda banjir,” kata Ekos Albar.

Ia mengungkapkan, tim gabungan dari BPBD, TNI, Polri, dan instansi terkait lainnya tengah bekerja sama untuk mengevakuasi warga.

“Jadi fokus kita saat ini mengevakuasi warga yang terdampak banjir,” jelasnya.

Pemko Padang bersama Forkopimda turun langsung membantu warga yang terdampak banjir di daerah rawan banjir seperti Koto Baru, Lubeg, Dadok Tunggul Hitam, Rawang, dan sejumlah kawasan lainnya.

“Kita saat ini siaga 1. Kita juga sudah mendistribusikan perahu karet,” jelas Ekos Albar.

Ia mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada dan segera menyampaikan informasi jika terjadi bencana melalui Padang Command Center 112 atau RT/RW setempat.

"Bencana ini harus kita hadapi dengan sabar. Mari kita berdoa agar hujan di Kota Padang bisa segera reda dan banjir kembali surut. Kita juga berdoa agar tidak ada korban jiwa dalam peristiwa banjir ini," imbaunya. (MC Padang/June)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Kamis, 6 Maret 2025 | 19:22 WIB
Kolaborasi Pejabat-ASN Kunci Sukses Progul Pemko Padang
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Minggu, 23 Februari 2025 | 21:37 WIB
Cegah Banjir, Wakil Wali Kota Padang Siap Percepat Normalisasi Sungai
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Minggu, 23 Februari 2025 | 11:21 WIB
Pesantren Ramadan 1446 H Resmi Diluncurkan, 87 Ribu Siswa di Padang Siap Ikuti
  • Oleh MC PROV SUMATERA BARAT
  • Rabu, 12 Februari 2025 | 05:36 WIB
Wisata Sumbar Melesat! Festival Siti Nurbaya dan Cap Go Meh Jadi Magnet Wisatawan
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Kamis, 19 Desember 2024 | 09:01 WIB
Sidak Natal dan Tahun Baru: Produk Kedaluwarsa Ditarik dari Pasaran
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Selasa, 17 Desember 2024 | 22:36 WIB
Bangga! Tim SSB Imam Bonjol Padang Berlaga di Kompetisi Nasional
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Sabtu, 14 Desember 2024 | 13:58 WIB
Tabligh Akbar Pemkot Padang: Tingkatkan Ketakwaan ASN Sambut Tahun Baru 2025