Resmi Tutup Rakornas HUT Satpol PP dan Satlinmas Tingkat Nasional, Wagub Sumbar Ajak Peserta Nikmati Wisata Ranah Minang

:


Oleh MC PROV SUMATERA BARAT, Minggu, 3 Maret 2024 | 00:34 WIB - Redaktur: Rafyq Alkandy Ahmad Panjaitan - 222


Sumbar, InfoPublik - Wakil Gubernur Sumbar, Audy Joinaldy, resmi menutup Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) dalam rangka Peringatan HUT Satpol PP Ke-74 dan Satlinmas Ke-62 Tingkat Nasional Tahun 2024 di Truntum Hotel Padang, Sabtu, (02/03/2024). 

Menurut Wagub Audy dengan dijadikannya Sumatera Barat sebagai tuan rumah akan berdampak positif pada peningkatkan kunjungan pariwisata domestik ke Sumbar yang sempat anjlok pasca covid 2019 lalu. 

"Kita memang mendorong OPD-OPD di lingkungan Pemprov Sumbar untuk memburu event-event skala nasional untuk dilaksanakan di Provinsi Sumbar, seperti tahun lalu ada Latsitarda Nusantara, MTQ Korpri Tingkat Nasional, World Islamic Enterpreneur Summit (WIES) dan event nasional lainnya,"ujar Wagub Audy. 

Dalam sambutan penutupan Rakornas, Wagub Audy menjelaskan bahwa Sumbar memiliki pariwisata yang sangat indah dan kuliner yang lezat. Wagub Audy menambahkan Pemprov Sumbar sangat berbangga sebagai tuan rumah Rakornas Peringatan HUT Satpol PP Ke-74 dan Satlinmas Ke-62. 

"Selamat datang di Sumatera Barat, Semoga silaturrahim ini terus berlanjut dan menyatukan kita semua dari Sabang sampai Merauke, kami sangat bahagia dan bangga, ditunjuk sebagai tuan rumah dan semoga kunjungan bapak/ibuk sangat berkesan. Kita punya banyak wisata, kita punya laut, pantai, gunung, lembah, dan jika bapak Ibuk ada kesempatan datanglah ke Bukittinggi, kota kelahiran Bung Hatta, kita juga punya Ombilin Coal Mining Heritage di Kota Sawahlunto, tambang batu bara paling tua di Asia Tenggara, dan kita juga punya daerah kayak di Swiss yakni Alahan panjang, terang Wagub Audy. 

Diakhir sambutannya Wagub Audy berharap dengan dengan adanya Rakornas Peringatan HUT Satpol PP Ke-74 dan Satlinmas Ke-62 membawa berkah bagi semua. 

"Semoga pertemuan kita ini membawa berkah untuk kita semua dan memberikan kesan yang baik, tutup Wagub Audy. 

Senada dengan itu, sebelumnya pada saat pembukaan Rakornas, Gubernur Sumbar Mahyeldi juga menyampaikan hal serupa. 

Mahyeldi meyakini, dengan menjadi tuan rumah penyelenggaraan even nasional, Sumbar akan mendapat banyak manfaat. Setidaknya itu akan berdampak positif untuk UMKM dan sektor pariwisata lokal.(RYH/Diskominfotik Sumbar)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Senin, 13 Mei 2024 | 23:49 WIB
Ketua KPU Lantik Lima Anggota KPU Kota Padang
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Senin, 13 Mei 2024 | 23:43 WIB
Pemprov Sumbar Imbau Masyarakat Meninggalkan Zona Merah Bencana Alam
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Senin, 13 Mei 2024 | 23:16 WIB
Ini Dampak Banjir Bandang Terhadap Sejumlah Infrastruktur di Sumbar
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Senin, 13 Mei 2024 | 23:01 WIB
Ini Pesan Eks Wakil Wali Kota pada Plh Wali Kota Padang
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Senin, 13 Mei 2024 | 22:42 WIB
Akhiri Masa Jabatan, Wako dan Wawako Berpamitan dengan ASN
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Senin, 13 Mei 2024 | 02:55 WIB
Selesai Direvitalisasi, Pasar Ulak Karang Punya Wajah Baru