Hadiri Resepsi Pernikahan, Bupati Agam Doakan Samawa

: Hadiri Resepsi Pernikahan, Bupati Agam Doakan Samawa-Foto:Mc.Agam


Oleh MC KAB AGAM, Senin, 26 Februari 2024 | 22:02 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 168


Agam, InfoPublik - Di tengah kesibukan yang padat, Bupati Agam, Andri Warman penuhi undangan resepsi pernikahan Abdul Hamid, dan Qatrunada Athari, di Gedung PGSD UNP Belakang Balok, Bukittinggi, Minggu (25/2/2024).

Abdul Hamid merupakan putra Donmarma dan Wisyie Diansari. Sedang, Qatrunada Athari adalah putri dari bapak Muhammad Fauzi dan Detti Mesra Srinanti.

Pada saat menghadiri undangan tersebut, Bupati Agam juga mengucapkan selamat kepada mempelai.

“Semoga Abdul Hamid dan Qatrunada Athari menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah, warahmah hingga maut memisahkan,” harapnya.

Selanjutnya, kepada mempelai pria, Andri Warman berpesan, agar tidak melupakan perannya sebagai lelaki yang memiliki tanggung jawab.

“Selain tanggung jawab kepada istri, mempelai pria juga masih memiliki tanggung jawab kepada kedua orang tua,” katanya. (MC Agam/Tori/Eyv) 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB AGAM
  • Selasa, 26 November 2024 | 09:31 WIB
Bupati Agam Ajak Masyarakat Jaga Kesehatan dan Dukung Guru Hebat
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Selasa, 26 November 2024 | 09:17 WIB
Pilkada Agam 2024, Asisten I Setdakab: Satu Suara Anda Penentu Masa Depan
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Selasa, 19 November 2024 | 21:20 WIB
Pjs Bupati Agam: Pilkada Harus Berjalan Tertib, Aman, dan Demokratis
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Sabtu, 16 November 2024 | 08:30 WIB
Kemudahan Perizinan UMKM di Agam, Strategi Jitu Bangun Ekonomi Lokal
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Selasa, 15 Oktober 2024 | 21:32 WIB
Pjs Bupati Agam Paparkan Strategi Atasi Defisit APBD 2025
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Minggu, 13 Oktober 2024 | 23:31 WIB
Rembuk Warga Bukik Batabuah: Pemulihan Infrastruktur dan UKM Jadi Prioritas