: Upaya Tingkatkan PAD, Kadishub Kota Dumai Serahkan Rompi Biru kepada 372 Juru Parkir-Foto:Mc.Dumai
Oleh MC KOTA DUMAI, Kamis, 25 Januari 2024 | 06:03 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 65
Dumai, InfoPublik - Penyerahan Rompi Parkir dan kontrak parkir tepi jalan umum 2024 secara simbolis telah dilaksanakan Dinas Perhubungan Dumai. Kegiatan ini yang diselenggarakan di Gedung Sri Bunga Tanjung, Rabu,(24/1/2024)
Dalam kegiatan tersebut, Dinas Perhubungan Kota Dumai melakukan pertemuan dengan mengumpulkan ratusan juru parkir se-kota Dumai. Dalam acara tersebut, para juru parkir mendapatkan rompi baju berwarna biru.
Rompi para juru parkir itu diserahkan secara simbolis oleh Kepala Dinas Perhubungan Kota Dumai. Dalam sambutannya, Said Efendi, selaku Kepala Dinas Perhubungan Kota Dumai menyampaikan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk peningkatan, pengelolaan dan juga pelayanan kami terhadap masyarakat.
Acara tersebut dilanjutkan dengan penandatangan kontrak parkir tepi jalan umum 2024 yang dilakukan secara simbolis oleh Kepala Dinas Perhubungan Kota Dumai.
"Terdapat 31 kontrak yang tersebar di wilayah Kota Dumai. Selanjutnya terdapat 372 juru parkir dengan titik parkir sebanyak 154 titik yang ada di kota Dumai,"jelasnya.
Said Efendi mengucapkan terimakasih kepada seluruh pengelola dan juru parkir yang mana tahun lalu telah berjuang untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang ada di Kota Dumai, sehingga PAD kota Dumai mengalami kenaikan dari tahun ke tahun untuk capaian target yang diinginkan.
Turut hadir juga pada kesempatan tersebut yaitu Perwakilan Ketua DPRD, Kepala Kejaksaan Negeri Dumai, Polres Dumai, Perwakilan Dandim 0320, Kadishub Dumai, Forum Pengelola Parkir Kota Dumai, serta seluruh Juru Parkir se Kota Dumai.(Mc.Dumai/Eyv)