Dinkes Pekanbaru Siagakan Nakes untuk Pengobatan Gratis Warga Terdampak Banjir

:


Oleh MC KOTA PEKANBARU, Rabu, 10 Januari 2024 | 16:51 WIB - Redaktur: Tobari - 831


Pekanbaru, InfoPublik - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Pekanbaru memberi layanan secara gratis kepada warga yang terdampak banjir. Saat ini nanyak dari warga mengalami penyakit seperti gatal-gatal lantaran pemukimannya sudah terendam 
 
Mereka sudah terkena dampak banjir selama lebih dari satu pekan. Wilayah yang terdampak banjir hingga saat ini belum kunjung surut karena luapan air di sepanjang aliran Sungai Siak.
 
"Kebanyakan dari warga mengalami penyakit kulit, penyakit ini kerap terjadi pasca banjir," jelas Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru Arnaldo Eka Putra.
 
Pihaknya membuka layanan kesehatan gratis kepada warga terdampak banjir. Mereka setiap harinya berpindah lokasi untuk memberi pengobatan kepada warga terdampak banjir.
 
Mereka sudah menggelar pengobatan gratis bagi warga terdampak banjir di sejumlah lokasi. Warga pun berkesempatan untuk mendapat akses kesehatan di posko ini untuk berobat.
 
Dirinya menyebut bahwa ada juga yang mengalami demam dan flu pasca banjir melanda sejumlah wilayah kota. Ia menyebut bahwa tim dari Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru setiap harinya mendatangi lokasi terdampak banjir.
 
"Namun banyak dari warga terdampak mengalami gatal-gatal hingga kutu air, karena sudah lama pemukimannya terendam banjir," ungkapnya.
 
Saat ini tercatat ada 1.500 Kepala Keluarga (KK) terdampak banjir di Kota Pekanbaru. Kebanyakan warga yang terdampak berada di Wilayah Rumbai.(Kominfo7Pku/RD2/toeb)

 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PEKANBARU
  • Jumat, 15 November 2024 | 14:37 WIB
Prestasi Membanggakan: Atlet Pekanbaru Siap Berlaga di Kancah Internasional
  • Oleh MC KOTA PEKANBARU
  • Rabu, 13 November 2024 | 16:07 WIB
Pemkot Pekanbaru Raih Penghargaan "Informatif" dalam Ajang KI Riau Award 2024
  • Oleh MC KOTA PEKANBARU
  • Rabu, 13 November 2024 | 15:58 WIB
FKUB Imbau Masyarakat Pekanbaru Hormati Perbedaan Pilihan di Pilkada 2024
  • Oleh MC KOTA PEKANBARU
  • Rabu, 13 November 2024 | 14:59 WIB
Pemkot Pekanbaru Pastikan ASN Netral di Pilkada, Sanksi Siap Menanti Pelanggar