Sangat Ditunggu-tunggu Finalis, Siang Ini Hasil Final MTQN XL Sumbar Diumumkan

:


Oleh MC KAB AGAM, Senin, 18 Desember 2023 | 17:37 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 99


Agam, InfoPublik - Minggu (17/12/2023), sangat ditunggu-tunggu para finalis MTQN XL Sumbar, di Solok Selatan.

Tak terkecuali para finalis dari Kafilah Kabupaten Agam, yang berjumlah 29 orang dari 23 golongan lomba.

Kenapa tidak, hari ini akan diumumkan secara langsung hasil partai final yang dilaksanakan kemaren.

Plt Kabag Kesra Setdakab Agam, Yosman mengatakan, pengumuman hasil final kemaren dilaksanakan saat penutupan MTQN Sumbar, di mimbar utama GOR Rimbo Tangah.

“Semoga nanti hasilnya sesuai yang kita harapkan yaitu peringkat 3 besar,” imbuh Yosman.

Dikatakan, hasil final akan diumumkan saat penutupan, kecuali cabang MFQ yang diumumkan secara langsung usai lomba dilaksanakan.

“MFQ ini nilainya ditampilkan secara terbuka melalui layar televisi, yang disediakan panitia,” katanya.

Melihat kemampuan para finalis kemaren, dirinya optimis target ditetapkan bisa tercapai.

MTQN Sumbar tahun sebumnya di Kota Padang Panjang, Kabupaten Agam berada diperingkat 5 besar. Tahun ini target 3 besar, diharapkan Yosman bisa tercapai.

“Kita lihat saja nanti saat pengumuman dilakukan,” katanya lagi. (MC Agam/Andri/Eyv) 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PONTIANAK
  • Selasa, 30 Juli 2024 | 15:35 WIB
Pj Sekda Pontianak Dorong Bujang dan Dare untuk Cintai Budaya Lokal
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Minggu, 17 Desember 2023 | 16:50 WIB
Kafilah Agam Raih Juara I MFQ Putra dan Putri Juara III di MTQN XL Sumbar
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Minggu, 17 Desember 2023 | 16:52 WIB
MFQ Putra Sumbang Emas Pertama untuk Kabupaten Agam di MTQN XL Sumbar
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Sabtu, 16 Desember 2023 | 18:38 WIB
29 Kafilah Agam Melaju ke Partai Partai Final MTQN XL Sumbar