- Oleh MC PROV GORONTALO
- Selasa, 1 Oktober 2024 | 08:32 WIB
: Plt. Bupati Merlan S. Uloli menyerahkan bantuan sarana usaha kepada lima kelompok TKM Barbershop dan Kue di Kelurahan Tumbihe dan Pauwo, Kecamatan Kabila, di Gedung TPQ Mifta'ul Khairaat, Kelurahan Pauwo, Selasa (12/12/2023). (F.AKP/Diskominfo)
Oleh MC KAB BONE BOLANGO, Jumat, 15 Desember 2023 | 05:53 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 53
Bone Bolango, InfoPublik – Plt Bupati Bone Bolango, Merlan S. Uloli menyerahkan bantuan sarana usaha kepada lima kelompok Tenaga Kerja Mandiri (TKM) Barbershop dan Kue di Kelurahan Tumbihe dan Kelurahan Pauwo, Kecamatan Kabila, di Gedung TPQ Mifta'ul Khairaat, Kelurahan Pauwo, Selasa (12/12/2023).
Merlan mengakui nilai bantuan TKM ini tidak seberapa. Meski demikian, ia berharap bantuan sarana usaha ini dapat membantu pelaku usaha kelompok TKM di kedua kelurahan tersebut. Dengan harapan bantuan ini bisa meringankan beban sekaligus menambah modal walaupun tidak seberapa.
“Bantuan modal sarana usaha ini, tolong dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya dan dikembangkan, sehingga bapak dan ibu bisa mendapatkan penghasilan dari sini untuk biaya hidup atau kebutuhan sehari-hari. Karena itu tujuannya pemerintah agar dengan bantuan ini para pelaku usaha bisa mendapatkan pendapatan dari aktivitas usahanya,” terang Merlan.
Orang nomor satu di Bone Bolango ini menuturkan sengaja bantuan TKM tersebut tidak diberikan dalam bentuk uang, akan tetapi dalam bentuk bahan maupun sarana usaha agar supaya pertanggungjawabannya jelas, karena sudah berbentuk barang.
“Kalau kita berikan dalam bentuk uang, jangan sampai pemanfaatannya disalahgunakan, misalnya hanya dibelikan rokok. Jadi bantuannya tidak tepat sasaran, tidak tepat manfaat, dan tidak tepat pertanggungjawabannya,” tutur Merlan Uloli.
Dikatakannya pula, bahwa yang diberikan bantuan ini tidak pilih kasih dan benar-benar mereka yang sudah memiliki usaha dan usahanya sudah berjalan, sehingga perlu diberikan sentuhan bantuan supaya usahanya semakin maju.
Merlan pun memohonkan maaf kepada mereka yang belum mendapatkan atau kebagian dengan program bantuan TKM di tahun 2023 ini, karena memang anggarannya terbatas. Meski begitu, tahun depan Bupati perempuan pertama di Bone Bolango ini berupaya untuk memberikan sentuhan program yang sama bagi mereka yang belum dapat di tahun ini. (AKP)