Sekda Kota Jambi Pimpin Upacara Peringatan Hari Guru Nasional dan HUT PGRI

: Sekda Ridwan serahkan donasi untuk Palestina pada rangkaian upacara Hari Guru di Kota Jambi


Oleh MC KOTA JAMBI, Senin, 4 Desember 2023 | 20:13 WIB - Redaktur: Juli - 228


Jambi, InfoPublik - Sekretaris Daerah Kota Jambi H.A.Ridwan memimpin Upacara Peringatan Hari Guru Nasional dan HUT ke-78 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) 2023, yang berlangsung di Lapangan Utama Kantor Wali Kota Jambi, Senin pagi (4/12/2023).

Upacara yang diawali dengan pengibaran bendera Merah Putih itu, dihadiri oleh seluruh guru se-Kota Jambi, serta pelajar. Selain mengenakan seragam Batik PGRI, sebagian peserta upacara turut mengenakan pakaian baju Teluk Belango dan Baju Kurung Melayu Kota Jambi.

Pada upacara tersebut, Ridwan membacakan amanat Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia, Nadiem Makarim yang menegaskan pentingnya melanjutkan implementasi kurikulum Merdeka Belajar.

Kurikulum Merdeka Belajar tidak hanya bertujuan untuk meringankan beban murid dengan pengurangan materi, tetapi juga memberikan kebebasan kepada guru untuk mengembangkan kreativitas mereka dalam memberikan pelajaran yang menyenangkan.

Ridwan, kepada awak media, menekankan bahwa dunia pendidikan di Kota Jambi telah menunjukkan kemajuan dan prestasi yang signifikan. Kota Jambi mendapatkan penghargaan di tingkat nasional dan provinsi, menjadikannya sebagai contoh yang diikuti oleh daerah lain.

"Merdeka belajar seperti yang disampaikan menteri itu, sudah berjalan di Kota Jambi. Sehingga anak-anak bisa mandiri dan ini terbukti di Kota Jambi, banyak penghargaan di bidang pendidikan yang kita raih, pendidikan skala nasional, provinsi dan lain lain. Kita juga sering didatangi, menjadi studi tiru, khususnya di Pemerintah Kota Jambi," ujarnya.

Ridwan juga sampaikan, di bidang pendidikan Pemerintah Kota Jambi telah menunaikan amanat undang-undang untuk alokasi anggaran pendidikan minimal 20%.

"Untuk di bidang pendidikan, alokasi anggaran telah melampaui 20%. Untuk pendidikan, tahun ke depan terus ditingkatkan, karena mempengaruhi kualitas sumber daya manusia di kota ini," sebut Ridwan.

Mulyadi, Kepala Dinas Pendidikan Kota Jambi, menambahkan bahwa Kota Jambi telah meraih berbagai prestasi dalam berbagai kegiatan pendidikan yang diikuti, bahkan hingga tingkat nasional.

Tidak hanya itu, dalam kesempatan Upacara Peringatan Hari Guru Nasional dan HUT ke-78 tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) tahun 2023 di Kota Jambi, turut pula diserahkan donasi untuk Palestina yang berasal dari jajaran satuan pendidikan yang ada di Kota Jambi. Donasi yang berhasil dikumpulkan berjumlah Rp217.657.300,-. 

Donasi kemanusiaan tersebut secara simbolis diserahkan oleh Sekda Ridwan kepada Ketua Baznas Kota Jambi, untuk kemudian akan disalurkan kepada rakyat Palestina. (MC Kota Jambi/Hendra/Abu Bakar)

 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Pasha Yudha Ernowo
  • Sabtu, 23 November 2024 | 09:15 WIB
Mendikdasmen Komitmen Tingkatkan Kesejahteraan dan Kompetensi Guru
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Jumat, 22 November 2024 | 20:30 WIB
Kementerian PU dan Kemendikdasmen Bahas Revitalisasi 11.420 Sekolah dan Madrasah
  • Oleh MC KOTA JAMBI
  • Kamis, 21 November 2024 | 08:08 WIB
Sri Purwaningsih Pastikan Kota Jambi Siap Sukseskan Pilkada 2024
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Kamis, 21 November 2024 | 00:04 WIB
Santri Lumajang Ukir Sejarah di Porsadin VI, Pj. Bupati Beri Penghargaan
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Kamis, 21 November 2024 | 00:32 WIB
Program Pendidikan Lumajang Sukses Tingkatkan Melek Huruf dan IPM Masyarakat