- Oleh MC KOTA BANDA ACEH
- Rabu, 27 November 2024 | 08:31 WIB
:
Oleh MC KOTA BANDA ACEH, Minggu, 3 Desember 2023 | 19:24 WIB - Redaktur: Juli - 43
Banda Aceh, InfoPublik - Setelah 20 tahun Kota Banda Aceh kembali mendapatkan juara umum pada Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXXIV Aceh di Kabupaten Simeulue.
Hal tersebut berdasarkan Keputusan Dewan Hakim MTQ XXXIV Tahun 2023 Nomor 03/KEP.DH/MTQ-36/2023 Tanggal 02 Desember 2023 Tentang Penetapan Juara Umum dan Sepuluh Besar MTQ Provinsi Aceh Ke 36 dengan perolehan nilai 66 yang teridiri delapan juara 1, tujuh juara 2 dan lima juara 3.
Pj Wali Kota Banda Aceh Amiruddin melalui Sekdako Banda Aceh Wahyudi mengatakan, Kota Banda Aceh terakhir mendapatkan piala juara umum pada 2003 dan hari ini kembali pulang ke Banda Aceh.
“Alhamdulillah. Sudah 20 tahun kita merindukan piala ini dan malam ini Allah berikan kepada kita untuk membanggakan warga Kota Banda Aceh,” ucap Wahyudi.
Dia menyampaikan apresiasi dan selamat atas perjuangan yang luar biasa kepada seluruh kafilah. “Kami atas nama pemerintah dan seluruh warga Kota Banda Aceh mengucapkan selamat atas perjuangan yang luar biasa kepada seluruh kafilah, pelatih dan khususnya tim Dinas Syariat Islam yang terlibat penuh pada persiapan pelaksanaan MTQ Provinsi Aceh 2023 ini,” katanya.(Rid/Hz)