Tutup Jambore Agen PDPGR, Ini Pesan Wabup Sumbawa Barat

:


Oleh MC KAB SUMBAWA BARAT, Senin, 20 November 2023 | 10:09 WIB - Redaktur: Kusnadi - 91


Sumbawa Barat, InfoPublik – Jambore Agen Program Daerah Pemberdayaan Gotong Royong (PDPGR) tahun 2023 resmi ditutup Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), Fud Syaifuddin, Sabtu (18/11/2023). 

Jambore Agen PDPGR sendiri merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan Pemerintah Daerah (Pemda) Sumbawa Barat.

‘’Agen Gotong Royong ini adalah orang-orang luar biasa yang telah banyak membantu kesuksesan program Pemda KSB. Saya harap ke depan, kinerjanya terus ditingkatkan,’’ harap Wabup.

Keberadaan Agen Gotong Royong diakui Wabup memberikan dampak cukup besar terhadap pelaksanaan pembangunan di Sumbawa Barat. Keberadaan agen ini tidak lepas dari lahirnya Peraturan Daerah (Perda) Pemda Kabupaten Sumbawa Barat Nomor 1 Tahun 2021 tentang Program Daerah Pemberdayaan Gotong Royong (PDPGR) perubahan atas Perda Nomor 3 Tahun 2016 tentang PDPGR.

‘’Saya yakin melalui jambore ini akan banyak perbaikan dan perubahan yang dilakukan demi pelayanan terbaik bagi masyarakat KSB,’’ kata Wabup lagi. 

Wabup berharap Agen Gotong Royong yang saat ini ditempatkan Pemda KSB dari tingkat kecamatan, desa maupun kelurahan hingga peliuk (blok wilayah) tetap bekerja maksimal dan terus menjadi motor penggerak bagi gotong royong di Sumbawa Barat. 

Selain itu, agen juga diharapkan tetap menjaga netralitas jelang Pemilihan Umum serentak pada 14 Februari 2024 mendatang. Mereka juga diingatkan tidak berpihak terhadap calon tertentu.

’Saya harap Agen tetap netral, memilih boleh tapi tidak boleh memihak apalagi memobilisasi dukungan untuk calon tertentu,’’ tutupnya. (MC Sumbawa Barat)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Mukhammad Maulana Fajri
  • Selasa, 1 Oktober 2024 | 18:05 WIB
UMKM Binaan Pertamina Catat Omzet Tembus Rp1,1 Miliar saat MotoGP Mandalika
  • Oleh Eko Budiono
  • Kamis, 26 September 2024 | 16:00 WIB
Pemprov NTB Siapkan 60 UMKM Sambut Gelaran MotoGP
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Kamis, 19 September 2024 | 19:23 WIB
Meriah! Jambore Kader Posyandu Agam Sukses Digelar, Ini Daftar Pemenangnya
  • Oleh Pasha Yudha Ernowo
  • Rabu, 18 September 2024 | 18:19 WIB
KPK Dampingi Pemda NTB Tertibkan Retribusi Wisata
  • Oleh MC KAB HULU SUNGAI UTARA
  • Minggu, 15 September 2024 | 21:07 WIB
HIMPAUDI HSU Raih Juara Umum pada Jambore III Kalimantan Selatan