Pemkab Balangan Peringati Hari Santri Nasional

: Foto bersama Bupati beserta jajaran dalam peringatan Hari Santri Nasional 2023


Oleh MC KAB BALANGAN, Rabu, 8 November 2023 | 12:28 WIB - Redaktur: Tobari - 89


Balangan, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten Balangan menggelar upacara dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional yang bertajuk Jihad Santri Rayakan Negeri, di halaman Kantor Bupati Balangan, Paringin Selatan, Selasa (7/11/2023).
 
Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Bupati Balangan, dihadiri Unsur Forkopimda, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Balangan, kepala SKPD, Pimpinan Pondok Pesantren, para santri serta undangan lainnya. 
 
Bupati Balangan, Abdul Hadi saat membacakan amanat Menteri Agama Republik Indonesia, menyampaikan bahwa makna dari tema yang diusung tersebut ialah keinginan dalam menggelorakan semangat para santri untuk dapat berkontribusi terhadap kemajuan NKRI. 
 
Makna mendalam kata jihad dalam islam bukanlah sebatas pertempuran fisik, melainkan perjuangan secara keseluruhan yang mencakup perjuangan untuk iman, memperdalam ilmu dan memperbaiki diri secara keseluruhan.
 
Berlanjut pada sambutannya, Abdul Hadi mengatakan melalui hari santri harus disadari bahwa peringatan ini bukanlah milik santri semata, tetapi milik semua orang yang mencintai tanah air dan milik mereka yang memiliki keteguhan dalam menjunjung nilai-nilai kebangsaan. 
 
Di akhir upacara, Abdul Hadi juga berkesempatan menyerahkan hadiah dari berbagai kegiatan lomba keagamaan serta bantuan kepada sejumlah tempat ibadah dan pondok pesantren di Kabupaten Balangan. (MC Balangan/Be/toeb)
 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Minggu, 15 September 2024 | 11:50 WIB
Kabupaten Balangan Jadi Tuan Rumah Temu Karya Bakti Sosial PSM ke-21
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Minggu, 8 September 2024 | 09:11 WIB
Tingkat Literasi Masyarakat di Balangan, Pemkab Bangun Empat Prasarana untuk PKBM
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Jumat, 6 September 2024 | 09:37 WIB
BPP Paringin Selatan Dampingi Petani Hortikultura di Desa Telaga Purun
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Kamis, 5 September 2024 | 19:40 WIB
Tolak Bala Arba Mustamir, MA Darussalam Awayan Gelar Amalan Bersama
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Kamis, 5 September 2024 | 19:39 WIB
Pemkab Balangan Lakukan Penataan Kawasan Masjid Al Akbar
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Kamis, 5 September 2024 | 19:38 WIB
Keseruan Lomba Permainan Tradisional Warnai FBBS II