- Oleh Wandi
- Selasa, 26 November 2024 | 14:24 WIB
:
Oleh MC KOTA JAMBI, Minggu, 29 Oktober 2023 | 22:46 WIB - Redaktur: Juli - 166
Jambi, InfoPublik – Kejuaraan Tarung Derajat Wali Kota Jambi Cup II digelar di Gedung Judo, kawasan GOR Kotabaru, Kota Jambi, Minggu (29/10/2023).
Kejuaraan kali ini diikuti 127 petarung dari beragam kategori kelas dan usia. Kejuaraan ini berlangsung selama tiga hari dari tanggal 27 hingga 29 Oktober 2023, memperebutkan 34 medali emas, 34 perak, dan 59 perunggu.
Wali Kota Jambi H. Syarif Fasha menutup secara langsung kejuaraan tersebut. Tampil sebagai Juara Umum, Kecamatan Danau Sipin, diikuti pada posisi kedua Kecamatan Jambi Timur, dan Kecamatan Telanaipura menempati posisi ketiga.
Kejuaraan Tarung Derajat Wali Kota Jambi Cup II ini digelar oleh Pengurus Cabang Olahraga Tarung Derajat (Pengcab Kodrat) Kota Jambi. Kejuaraan ini juga digelar dalam rangka mendukung pembinaan sejak usia dini serta meningkatkan motivasi dalam meraih prestasi olahraga tarung derajat di Kota Jambi.
Ketua Umum Keluarga Olahraga Tarung Derajat (KODRAT) Kota Jambi, Ariya Kamandanu menyebutkan, ada 127 perserta yang berpartisipasi dalam kejuaraan ini. “Mereka mewakili dari masing-masing kontingen tiap kecamatan se-Kota Jambi,” ungkapnya.
Tujuan lainnya yakni kata dia, sebagai implementasi dan evaluasi latihan, serta sebagai titik kulminasi pembinaan tingkat Kota Jambi. “Ini juga sebagai ajang pencarian bakat atlet-atlet tingkat satlat. Menyebarluaskan Cabor tarung derajat di kalangan masyarakat umum, khususnya usia dini dan pelajar,” jelasnya.
Sebelumnya perhelatan ini dibuka secara langsung oleh Wakil Wali Kota Jambi, H.Maulana pada Jumat (27/10/2023).
Maulana sampaikan bahwa kejuaraan tersebut penting dilaksanakan karena setiap cabang olahraga diadakan dalam rangka meningkatkan prestasi, sehingga harus ada kejuaraan-kejuaraan yang secara produktif.
"Ini juga agar masing-masing cabang olahraga aktif dan dengan semangat motivasi untuk para atlet berlatih. Di sisi yang lain, mampu mengetahui sampai di mana posisi dari masing-masing aktivitas yang dilakukan. Kami melihat bahwa, Tarung Derajat ini salah satu olahraga yang diandalkan,” terangnya.
Disebutkan, pada Porprov Jambi 2023 lalu, para petarung derajat Kota Jambi mampu memborong 9 medali emas, dari 6 medali yang ditargetkan. Hal tersebut menjadi catatan tersendiri bagi Wali Kota Jambi Syarif Fasha untuk memberikan apresiasi tersendiri pada cabang olahraga tersebut.
"Tahun ini sudah menjadi suatu kebanggan, karena pada Porprov lalu Tarung Derajat ini mampu menyumbang medali 150% dari target 6 medali emas, ternyata bisa sampai 9 emas. Ini salah satu yang membuat Kota Jambi tampil sebagai juara umum," ujar Fasha.
Fasha pun berharap bahwa Kejuaraan Tarung Derajat Wali Kota Jambi Cup dapat terus dilaksanakan dimasa mendatang, sebagai bagian dari upaya pembinaan prestasi yang berkesinambungan.
"Mudah-mudahan setelah saya pensiun menjadi wali kota nanti, kejuaraan ini terus dilanjutkan oleh siapa pun wali kota ke depan. Tetap punya atensi terhadap Tarung Derajat ini untuk dilanjutkan ke jenjang perlombaan berikutnya, sehingga pembinaan atlet pada masa depan dapat berkesinambungan," harapnya (MC Kota Jambi/Hendra/Abu Bakar)