Sosialisasi Bijak Bermedia Sosial, Dinkominfo dan eRTe FM Goes to SMP N 6 Temanggung

: Sosialisasi Bijak Bermedia Sosial, Dinkominfo dan eRTe FM Goes to SMP N 6 Temanggung-Foto:Mc.Temanggung


Oleh MC KAB TEMANGGUNG, Kamis, 26 Oktober 2023 | 13:03 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 110


Temanggung, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten Temanggung melalui Dinas Komunikasi dan Informatika ikut serta dalam kegiatan eRTe Goes to SMP Negeri 6 Temanggung bersama BPR Kedu Arthasetia yang digelar Selasa (24/10/2023) siang di Aula SMP Negeri 6 Temanggung.

Kegiatan berlangsung dengan kemeriahan dan antusiasme seluruh siswa kelas VIII. Selain memberikan materi tentang dunia siaran radio dan bijak bermedia sosial, dalam kegiatan eRTe Goes To SMP Negeri 6 Temanggung juga diisi tentang tips untuk menabung.

Eko Kus Prasetyo yang bertindak sebagai narasumber dalam kegiatan tersebut mengajak para siswa untuk berinteraksi secara langsung dan sharing tentang apa saja yang biasa dilakukan dengan media sosial.

Mengingat kian derasnya arus informasi yang dapat diakses oleh siswa, Eko Kus Prasetyo memberikan tips khusus etika dalam bermedia sosial. Tips tersebut adalah "THINK". Ia berharap, dengan dibagikannya tips etika bermedia sosial tersebut bisa menambah wawasan siswa dalam menggunakan media sosial yang baik dan bermanfaat.

"Kami punya satu petunjuk (tips), kami namakan tipsnya THINK. Ini kepanjangan, T itu kepanjangan dari True. Posting atau komen hal-hal yang real dan nyata. Jangan bohong-bohongan. Yang kedua adalah H, kepanjangan dari Helpful. Sebisa mungkin aktivitas teman-teman di media sosial itu yang membantu dan bermanfaat bagi orang lain,'jelasnya.

I artinya Illegal, jangan mengakui hasil karya orang lain, karena ada copyright yang berlaku. N itu kepanjangan dari Necessary, jangan gunakan medsos dengan alay atau lebay, secukupnya saja. Yang terakhir, K kepanjangan dari Kind. Artinya, teman-teman gunakan medsos secara bermanfaat, baik bagi diri sendiri, maupun orang lain. (MC.TMG/nin;ekp)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB TEMANGGUNG
  • Selasa, 26 November 2024 | 16:33 WIB
KPU Temanggung Musnahkan 780 Surat Suara Rusak dan Sisa
  • Oleh MC KAB TEMANGGUNG
  • Selasa, 26 November 2024 | 16:50 WIB
Sebanyak 3.730 Petugas Gabungan Amankan Pilkada Temanggung 2024
  • Oleh MC KAB TEMANGGUNG
  • Senin, 25 November 2024 | 14:21 WIB
Masa Tenang, Bawaslu Temanggung Patroli ke Desa dan Kampung Cegah Politik Uang
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Selasa, 19 November 2024 | 22:14 WIB
RAKA dan Lazuq Lumajang Galang Dana Kemanusiaan untuk Palestina
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Selasa, 19 November 2024 | 08:32 WIB
Aplikasi Sidak Sosial Diharapkan Mempermudah Pengurusan SIOP LKS/LKSA
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Selasa, 19 November 2024 | 07:17 WIB
Pj Gubernur Gorontalo Luncurkan Aplikasi Sidak Sosial
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Jumat, 15 November 2024 | 10:04 WIB
Industri Pengolahan Kayu Ciptakan 1.160 Lapangan Kerja di Lumajang
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Jumat, 15 November 2024 | 10:11 WIB
Milad ke-112, Muhammadiyah Lumajang Bagikan 3.496 Paket Makanan Bergizi