Dinas P2KP Papua Selatan Bagikan Bibit Tanaman Sayur

: Kadis P2KP Papua Selatan, Rafael Heri Nugroho menyatakan Dinas P2KP Papua Selatan bagikan bibit tanaman sayur -Foto:Mc.Merauke


Oleh MC KAB MERAUKE, Selasa, 24 Oktober 2023 | 04:35 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 31


Merauke, InfoPublik - Dinas Pertanian, Pangan, Kelautan dan Perikanan (P2KP) Provinsi Papua Selatan membagikan bibit tanaman sayur kepada lima kelompok wanita di Kabupaten Boven Digoel.

Kelompok penerima bantuan juga menerima pupuk organik cair, bibit ubi jalar, ubi kayu/singkong dan keladi. Tujuannya untuk meningkatkan kesejahteraan pangan bagi masyarakat.

"Kemarin baru dibagikan di Boven Digoel untuk lima kelompok wanita. Bantuan akan terus digulirkan untuk masyarakat empat kabupaten di Papua Selatan," ujar Plt Kepala Dinas Pertanian, Pangan, Kelautan dan Perikanan Provinsi Papua Selatan di Merauke, Rafael Heri Nugroho, Senin (23/10/2023).

Dikatakannya, bantuan bibit dan pupuk diberikan guna memudahkan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan bahan pangan berupa sayuran dan umbi-umbian mengingat dalam beberapa tahun terakhir ini, Kabupaten Merauke sebagai daerah penyedia beras terbesar sedang mengalami penurunan produksi pertanian komoditas padi.

Untuk itu, masyarakat diharapkan bisa memanfaatkan lahan atau pekarangan dengan menanam sayur dan umbi sebagai pengganti beras yang merupakan makanan pokok sehaari-hari. Sehingga, tidak terjadi bencana kelaparan karena ada hasil bumi pengganti beras.(McMrk/Get/Ngr/eyv)