GISA Kalasan Dievaluasi oleh Kabupaten Sleman

:


Oleh MC KAB SLEMAN, Selasa, 17 Oktober 2023 | 10:19 WIB - Redaktur: Tobari - 22


Sleman, InfoPublik - Gerakan Indonesia Sadar Administrasi Kependudukan  (GISA) Kapanewon Kalasan dievaluasi oleh Tim Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Sleman, Senin (16/10/2023). Tim diterima oleh Panewu Kalasan Djoko Muljanto, di Pendapa Kapanewon setempat.

Panewu Kalasan Djoko Muljanto menuturkan, dalam evaluasi yang dilakukan oleh tim Kabupaten Sleman dua Minggu yang lalu menghasilkan Kapanewon Kalasan masuk tiga besar untuk katagori Kapanewon dengan penduduk tinggi. Sedang untuk Kapanewon Kalasan juga menyertakan Padukuhan Kedulan, Tirtomartani sebagai peserta tingkat Padukuhan.

“Sehingga Tim Evaluasi Dari Kabupaten yang dipimpin Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Sleman  Susmiarto selain melakukan penilaian di Kapanewon juga ke Padukuhan Kedulan,” ungkap Djoko.

Lebih lanjut Djoko menjelaskan bahwa GISA Adalah gerakan administrasi kependudukan implementasinya adalah masyarakat sadar dibuktikan dengan memiliki Kartu Keluarga, Akta Kelahiran, KTP-El dan Akta Kematian ( keluarga telah tiada).

“Masyarakat sadar akan pentingnya memiliki dokumen kependudukan, sadar melakukan update data kependudukan, sadar pentingnya pemanfaatan data kependudukan untuk semua kepentingan serta sadar melayani administrasi kependudukan menuju masyarakat yang bahagia,” terangnya.

Di antara itu juga, lanjutnya, penting bagi masyarakat memeriksa kebenaran data antar dokumen yang dimiliki, sehingga nama dan identitas semua sama. “Jika semua benar dan lengkap, maka itulah esensi dari GISA,” pungkasnya.

Di Kapanewon tim melihat data dinding bagan dan mekanisme serta melihat langsung administrasi. Sementara di Kedulan selain mengikuti presentasi Dukuh Kedulan Hari Susanto, juga melihat administrasi Padukuhan. (Tri Joko S/ KIM Kalasan/toeb)