Bunda PAUD Lantik dan Kukuhkan Bunda PAUD Distrik Serta Pokja Kabupaten Boven Digoel

: Pelantikan dan Pengukuhan Bunda PAUD Distrik dan Pokja Kabupaten Boven Digoel


Oleh MC KAB BOVEN DIGOEL, Minggu, 24 September 2023 | 22:17 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 247


Boven Digoel, InfoPublik - Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kabupaten Boven Digoel Ny. Veronica Kwanimba Yaluwo mengukuhkan bunda Distrik dan melantik Kelompok Kerja (Pokja) Bunda PAUD Kabupaten Boven Digoel tahun 2023, Sabtu (23/9/23).

Pengukuhan dan pelantikan ini untuk memberikan legitimasi kepada bunda-bunda untuk bergerak, berencana, berjuang, bermitra, untuk memenuhi hak asasi manusia usia 0-6 tahun melalui wadah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

Mewakili Bunda PAUD Boven Digoel Sekretaris II Pokja Bunda PAUD Boven Digoel Petrus D.B. Belen mengatakan, PAUD salah satu wujud nyata kepedulian negara untuk anak usia dini. Selain itu, PAUD merupakan wadah untuk memaksimalkan pencapaian tumbuh kembang anak, sehingga kelak mereka akan menjadi modal pembangunan yang memiliki daya saing tinggi yang pada akhirnya mampu membawa Indonesia menjadi negara bermartabat sejajar dengan negara-negara lain.

Pengukuhan hari ini juga menjadi momen publikasi kepada masyarakat, jajaran pemerintahan dan semua stakeholder di Kabupaten Boven Digoel. Ia berharap ada figur atau tokoh sentral yang bertanggungjawab untuk menggerakkan, mensosialisasikan, mengadvokasikan, mengembangkan PAUD di Provinsi dan Kabupaten Boven Digoel.

"Jadilah Bunda bagi semua anak usia dini dengan penuh tanggungjawab dan takut pada Tuhan. Untuk menciptakan Sumber Daya Manusia Papua yang siap Bangkit, Mandiri bagi Kesejahteraan Papua kini dan nanti," kata Asisten III setda Boven Digoel Domikus S. Wiwaron di Boven Digoel, Sabtu (23/9/2023).

Menurut Domikus, naluri seorang bunda/mama jauh lebih tajam dan kuat untuk melindungi anak-anak dengan berpikir apa yang harus dibuat untuk melindungi anak-anaknya. "Inilah pekerjaan rumah yang harus dilakukan oleh bunda-bunda PAUD yang hari ini dikukuhkan untuk mengurus anak-anak yang berada dalam lingkup kewenangan mereka," kata dia.

Ia juga berharap, materi pengalaman yang telah bunda/mama terima saat pembekalan tanggal, 24 september 2023 benar-benar dapat di kembangkan oleh bunda/mama sekalian bagi kepentingan anak-anak usia dini di masing-masing kabupaten. (MC Kabupaten Boven (DIA).

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA DUMAI
  • Jumat, 15 November 2024 | 02:43 WIB
PGRI Medang Kampai Expo 2024: Semarak Budaya Lokal dan Kreativitas Sekolah
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN BARAT
  • Selasa, 12 November 2024 | 16:50 WIB
Pemprov Kalbar Tegaskan Komitmen Pemenuhan Pendidikan Anak Usia Dini di Daerah Perbatasan
  • Oleh Pasha Yudha Ernowo
  • Kamis, 7 November 2024 | 17:53 WIB
KPK Tetapkan Empat Sekolah sebagai Model Implementasi Pendidikan Antikorupsi
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Kamis, 7 November 2024 | 10:51 WIB
Bangkitkan Nasionalisme, Disdikbud Balangan Gelar Karnaval Anak Usia Dini
  • Oleh MC KAB SERDANG BEDAGAI
  • Rabu, 6 November 2024 | 11:14 WIB
Pentingnya Stimulasi saat Golden Age Anak untuk Membentuk Karakter Percaya Dirinya
  • Oleh Pasha Yudha Ernowo
  • Jumat, 1 November 2024 | 19:49 WIB
Mendikdasmen Tekankan Pentingnya PAUD dalam Membangun Generasi Unggul