Bunda Paud Pinrang Dampingi Satuan Pendidikan Belajar Bersama di Surabaya

:


Oleh MC KAB PINRANG, Senin, 18 September 2023 | 08:14 WIB - Redaktur: Tobari - 62


Pinrang, InfoPublik -- Bunda PAUD Kabupaten Pinrang Hj.A.Sri Wdiyati Irwan berkesempatan mendapingi para peserta pembelajaran satuan pendidikan pada kegiatan belajar bersama komunitas belajar di Yayasan Pendidikan Najeela Shihab, Surabaya, Jum'at (15/9/2023).

Sri Irwan pada kesempatan ini mengungkapkan, kegiatan ini merupakan salah satu dari beragam upaya untuk peningkatan sumber daya para pendidik terutama tenaga pendidik anak usia dini.

Pada kegiatan ini, para tenaga pendidik dari satuan pendidikan saling bertukar pikiran dan berdiskusi satu sama lain dalam pengembangan pendidikan pada jenjang anak usia dini.

Hal ini, lanjutnya, juga untuk memastikan anak usia dini mendapatkan pendidikan yang sesuai dengan tingkatan sehingga murid tidak kehilangan kesempatan untuk bermain dan juga belajar.

Selain melakukan pendampingan proses belajar para tenaga pendidik satuan pendidikan, Sri Irwan juga berkesempatan melakukan silaturrahmi dengan Dinas Pendidikan Kota Surabaya.

Ajang silaturrahmi ini diselenggarakan di Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Kak Seto yang tengah melangsungkan pelatihan bersama terkait Proyek Kewirausahaan.

Pada kssempatan ini, Sri Irwan juga berkesempatan melakukan virtual video confrence dengan Kak Seto Mulyadi yang tengah berada di Tokyo.(*/pinrang/toeb)