- Oleh MC KAB MANGGARAI BARAT
- Senin, 23 Desember 2024 | 11:43 WIB
: Sekda Mabar, Fransiskus Sodo saat memimpin FGD di Ruang Rapat Bupati Manggarai Barat
Oleh MC KAB MANGGARAI BARAT, Rabu, 6 September 2023 | 19:46 WIB - Redaktur: Wawan Budiyanto - 104
Manggarai Barat, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat (Mabar) melalui Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan Perumahan menggandeng Konsultan dari Kementerian Agraria dan Tata Ruang (ATR) Badan Pertanahan Nasional untuk menyelenggarakan Focus Group Discusion (FGD) tentang penyusunan Materi Tehnis Rancangan Peraturan Kepala Daerah (Ranperkada).
"Selain itu, penyusunan Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) rencana secara terperinci tentang tata ruang kota yang dilengkapi dengan peraturan zonasi kabupaten kota di Kawasan Perkotaan, kawasan Benteng-Golo Mori dan Penyepakatan Delineasi (upaya pembuatan garis batas untuk membentuk dan menandai sebuah obyek atau wilayah tertentu) serta penjaringan isu pembangunan berkelanjutan Kajian Lingkungan Hidup Strategis," kata Sekretaris Daerah Kabupaten Manggarai Barat Fransiskus Sales Sodo saat membuka FGD di ruang rapat Bupati Manggarai Barat Rabu (6/9/2023).
Ia mengatakan, desa Macang Tanggar, hingga Golo Mori merupakan satu kesatuan dan merupakan wilayah bagian dari kawasan Kota Labuan Bajo.
Dijelaskannya, pembuatan dokumen RDTR dibuat dan berlaku untuk 20 tahun. Karena itu, dirinya meminta agar semua berpikir dan melihat kondisi di wilayah itu untuk 20 tahun yang akan datang, agar merancang dokumen dengan matang dan sedemikian rupa berbagai kawasan terutama penyediaan lahan untuk jalan.
Kepala Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan Perumahan Kabupaten Manggarai Barat Fransiskus Xaverius Kurniadi memaparkan kawasan yang masuk dalam kawasan RDTR.
Dalam FGD dihasilkan beberapa rekomendasi penting, para peserta FGD menyepakati dokumen dengan nama RDTR Golo Mori dan Luas lahan dalam RDTR seluas 7.700 hektar.
Dan wilayah cakupan RDTR mencakupi empat desa yakni desa Macang Tanggar, Tiwu Nampar, Warloka dan Golo Mori sebagai kawasan RDTR Golo Mori.
(MC Manggarai Barat/Frumen/ Yanti-Tim IKP Kominfo)