: Katerima Rapar
Oleh MC KAB MERAUKE, Selasa, 29 Agustus 2023 | 08:18 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 45
Merauke, InfoPublik - Setelah lama tak melakukan pengembangan terutama untuk pelanggan baru, maka di 2023 ini, Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Merauke akan memasang untuk 500 sambungan pelanggan baru atau rumah tangga.
Direktur PDAM Merauke Katerina Rapar mengungkapkan untuk pemasangan 500 sambungan pelanggan baru tersebut setelah pihaknya akan mendapatkan penyertaan modal dari Pemerintah Kabupaten Merauke di tahun ini.
‘’Draft Perda penyertaan modal hampir rampung. Karena untuk tahun 2023 ini, Pemkab Merauke akan membantu kami untuk penyertaan modal dalam rangka peningkatan pelayanan,’’ kata Katerina Rapar, Jumat (25/8/2023) lalu.
Untuk pemasangan 500 sambungan pelanggan tersebut, akan dipasang di sejumlah titik yakni 5 titik di sekitar Perubahan Blorep, Kampung Wasur dan Nowari. ‘’Kami akan segera melakukan pemasangan pipa distribusinmya di Blorep. Sementara di Perumahan Arwana, Nowari, pemasangan pipa distribusi sudah dilakukan. Tinggal pemasangan meteran dan pipa ke dalam 73 unit rumah yang ada di Perumahan Arwana tersebut,’’ jelasnya.
Soal pemasangan jaringan pipa PDAM untuk wilayah Kudamati dan sekitarnya, Katerina Rapar mengaku pihaknya juga akan melakukan survey ke daerah tersebut. Namun diakuinya, terbatasnya dana investasi selama ini membuat pihaknya dari PDAM tidak bisa melakukan pengembangan jaringan pelanggan. Disatu sisi masyarakat menginginkan dapat terlayani dari PDAM.
‘’Memang ada bantuan dari PUPR, tapi karena ada kendala tehnis sehingga masih tertunda. Tapi, kita tetap berusaha agar bantuan pembangunan pipa jaringan tersebut bisa tetap kita dapatkan di masa-masa yang akan datang. Apalagi, kita sekarang sudah menjadi provinsi yang tentunya masalah air bersih ini sangat hal yang sangat dibutuhkan masyarakat,’’tambahnya.(McMrk/02/Ngr/Eyv)