:
Oleh PROVINSI BENGKULU, Rabu, 19 Juli 2023 | 20:52 WIB - Redaktur: Tobari - 542
Bengkulu, InfoPublik - Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana tiba di Bandara Fatmawati Soekarno Bengkulu sekira pukul 15.15 WIB, Rabu (19/7/2023).
Presiden Jokowi disambut oleh Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah beserta istri, Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Hilman Hadi beserta istri, dan Kapolda Bengkulu Irjen Pol. Armed Wijaya beserta istri.
Disebutkan dalam keterangan resmi Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden, kunjungan kerja Presiden Joko Widodo ke Bengkulu dalam rangka meresmikan Jalan Tol Bengkulu-Taba Penanjung pada esok hari, Kamis (20/7/2023).
Ruas Jalan Tol Bengkulu-Taba Penanjung sepanjang 17,6 km adalah sesi pertama yang selesai pada tahun 2022 yang lalu, merupakan bagian dari pembangunan Tol Bengkulu–Lubuklinggau dengan total panjang 95 km.
Selesai 100 persen pada April 2022, ruas Tol Bengkulu–Taba Penanjung telah diuji coba gratis dari 26 April hingga 5 Mei 2022, dan sampai saat ini terus beroperasi dengan baik.
Tol tersebut dapat digunakan dengan kecepatan 80 km/jam dan memiliki waktu tempuh lebih kurang 15 menit dari Bengkulu ke Taba Penanjung yang sebelumnya memakan waktu sekitar satu jam.
Awal mula pembangunan Jalan Tol Bengkulu – Lubuklinggau diinisiasi atas usulan Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah kepada Presiden Joko Widodo pada tahun 2018 silam, sebagai “sodetan” yang terhubung langsung ke Jalan Tol Trans-Sumatra sepanjang 2.818 km.
Dalam kunjungan Presiden Jokowi ke Bengkulu, turut mendampingi Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Sekretaris Militer Presiden Laksda TNI Hersan, dan Komandan Paspampres Mayjen TNI Rafael Granada Baay. (Prov Bengkulu/ toeb)