:
Oleh MC KAB TEMANGGUNG, Selasa, 11 Juli 2023 | 16:26 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 79
Temanggung, InfoPublik - 122 jemaah haji Kabupaten Temanggung yang tergabung dalam Kelompok Terbang (Kloter)18 tiba di Pendopo Pengayoman Temanggung, pada Selasa (11/7/2023),10.40 WIB.
Kedatangan jemaah haji Kabupaten Temanggung 1444 H/2023 M disambut Bupati Temanggung HM Al Khadziq, di Pendopo Pengayoman.
Rombongan kloter 18 yang terdiri dari tiga bus merupakan kloter pertama yang pulang dari Tanah Suci. Adapun untuk kloter 19 diperkirakan akan sampai di Temanggung pada Rabu (12/7/2023),02.30 WIB, sedangkan kloter 20 diperkirakan akan sampai di hari yang sama pukul 10.30 WIB.
Total jemaah haji Kabupaten Temanggung 675 orang, satu jemaah meninggal dunia dan telah dimakamkan di Makkah, Saudi Arabia.
"Selamat datang kembali ke Tanah Air, kembali di Temanggung, berkumpul dengan keluarga, sehat tanpa kurang suatu apapun. Semoga menjadi haji yang mabrur dan mabrurah," tutur Bupati. (MC.TMG/sv;ekp/eyv)