:
Oleh MC KAB MANGGARAI BARAT, Jumat, 7 Juli 2023 | 14:40 WIB - Redaktur: Wawan Budiyanto - 150
Manggarai Barat, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat (Pemkab Mabar) melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PMPTSP), melakukan berbagai strategi untuk menarik sebanyak mungkin investor ke wilayah Mabar. Satu dari sekian strategi itu adalah promosi Investmen Project Ready to Offer (IPRO).
IPRO merupakan dokumen proposal proyek investasi yang siap untuk ditawarkan, berisi lokasi potensial, potensi sumber bahan baku, peluang pasar, kesiapan wilayah (tenaga kerja, aksesibilitas, kebijakan pegembangan wilayah) serta kelayakan finansial proyek.
Untuk memaksimalkan promosi melalui IPRO, Dinas PMPTSP Manggarai Barat menggelar forum diskusi, yang berlangsung di Aula Setda Kabupaten Manggarai Barat, Jum’at (7/7/2023).
Robertus J.T. Dapurtra, Koordinator Penanaman Modal Penata Penanaman Modal Ahli Madya pada Dinas PMPTSP, sebagai Ketua panitia menjelaskan pelaksanaan forum diskusi bertujuan untuk mendapatkan penjelasan serta informasi yang berkaitan dengan pelaksanaan strategi promosi investasi melalui IPRO dan dapat ditindaklanjuti dalam perencanaan strategis kegiatan penanaman modal di Manggarai Barat.
Hadir sebagai peserta pada kegiatan forum diskusi itu antara lain adalah perwakilan dari sejumlah OPD teknis yang bersinggungan dengan dunia investasi, para camat dan kepala desa.
Sedangkan yang dihadirkan sebagai nara sumber, antara lain Kepala Dinas PMPTSP, Maria Imaculata Etris Babur dengan tema materi ‘Potensi Investasi di Kabupaten Manggarai Barat’.
Nara sumber lainnya adalah kepala dinas Cipta Karya, Tata Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman, Saverinus Kurniadi, dengan tema ‘Rencana Pengambangan Kawasan Investasi Sesuai Tata Ruang Wilayah Kabupaten Manggarai Barat’.
Kepala Dinas Pariwisata, Ekonomi Kreatif dan Kebudayaan, Pius Baut mengangkat tema tantang ‘Arah Kebijakan Pengembangan Kawasan Pariwisata Kabupaten Manggarai Barat’.
Sedangkan sebagai nara sumber kunci adalah Ahli Madya Penata Promosi Penanaman Modal BKPM Pusat, Gatot Subyargo Wijayadi, dengan materi tentang Promosi Investasi Melalui Penyiapan IPRO yang Baik.
Kegiatan forum diskusi dimoderatori oleh Yeremias Ontong Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Setda Kabupaten Manggarai Barat.
Bupati Manggarai Barat, Edistasius Endi, dalam sambutannya yang dibacakan oleh Asisten Administrasi Umum Setda Manggarai Barat, Aloysius Lahi menjelaskan penyiapan materi promosi melalui IPRO merupakan salah satu strategi promosi yang ingin dikembangkan di Kabupaten Manggarai Barat.
“IPRO diharapkan dapat menjawab kebutuhan investor, karena di dalam IPRO telah memuat analisa dari berbagai aspek, seperti aspek pasar dan pemasaran, aspek legalitas dan perundangan, aspek manajemen dan organisasi, asepk teknik, aspek sustainability dan aspek keuangan,” jelas Buati Edi.
(MC Manggarai Barat – EfjE/Tim IKP Kominfo Mabar)