:
Oleh MC Provinsi Sumatera Selatan, Minggu, 2 Juli 2023 | 20:53 WIB - Redaktur: Kusnadi - 244
Palembang, InfoPublik - Gubernur Sumsel H. Herman Deru membuka Gubernur Cup Race dengan Tema "Akselerasi War On Drugs Menuju Indonesia Bersinar" yang diselenggarakan oleh Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kota Palembang bertempat di Sirkuit Np. Trabas Jakabaring Palembang, Minggu, (3/6/2023).
HD mengapresiasi penyelenggaraan kegiatan ini sebagai salah satu cara menemukan bibit-bibit unggul dan berkualitas sekaligus memberikan literasi cara berlalu lintas dengan baik.
"Perlu adanya literasi, melalui rambu-rambu, menjaga keseimbangan badan dan pastinya terbebas dari penggunaan narkoba. Edukasi dapat berupa teknik berkendara sehingga diharapkan akan mengurangi lakalantas dan angka kematian," ujarnya.
Menurut HD, melalui kegiatan ini ada geliat yang ditimbulkan oleh IMI kota Palembang, mulai dari pertumbuhan ekonomi dan meningkatnya okupensi hotel.
"Saya minta Kerjasama IMI dan Dirlantas terus ditingkatkan untuk meningkatkan semangat tertib berlalulintas dan kegiatan seperti ini harus diteruskan, sekaligus militerisasi masyarakat agar cakap berlalulintas," ungkapnya.
Sementara itu, Ketua IMI Pencap Kota Palembang, Deni Andrea mengatakan kegiatan ini diselenggarakan untuk memperingati Hari Narkotika Nasional. Kegiatan ini diikuti sebanyak 350 peserta sekaligus sebagai bagian penting untuk mendapatkan bibit bibit unggul yang berprestasi.
"Ini nenjadi tonggak awal dalam menjaring bibit-bibit muda yang menjanjikan untuk kedepannya, untuk para peserta saya minta Junjung tinggi sportifitas, gapai prestasi tanpa narkotika," ujarnya.
Di kesempatan yang sama Duta Anti Narkoba Sumsel Hj. Ratu Teny Leriva menyambut baik terlaksananya kegiatan ini. Ia mengatakan bahwa kreatifitas tanpa batas kaum muda harus disalurkan, dan Kegiatan ini merupakan salah satu wadah tempat kaum muda menyalurkan hobi.
"Semoga kegiatan ini bisa terus berjalan dengan rutin dan selalu mendapat dukungan dari Gubernur guna mencetak atlet- atlet berprestasi di nasional maupun internasional," pungkasnya.
Turut Hadir Para Kepala OPD di lingkungan Prov. Sumsel. (Tim Media Dinas Kominfo Prov. Sumsel)