:
Oleh MC KAB PROBOLINGGO, Kamis, 15 Juni 2023 | 14:27 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 45
ProbolinggoKab, InfoPublik - Untuk mengetahui perkembangan dan dampak pada proses pendidikan di sekolah, tim Australia mitra Indonesia melakukan kunjungan ke SDN Ngadisari II Kecamatan dan melihat langsung proses belajar sistem pembelajaran kelas multigrade III dan IV yang diterapkan, Rabu (14/6/2023) siang.
Kedatangan tim kemitraan Australia-Indonesia yang dipimpin Lauren Bain selaku First Assistant Secretary Southeast Asia Maritime Division (FAS SMD) dari Australia dan Madeleine Moss selaku Minister Counsellor Govermance and Human Development dari Australia ini disambut oleh kepala sekolah, para guru dan siswa-siswi di halaman SDN Ngadisari II Desa Ngadisari Kecamatan Sukapura.
Kehadiran tim Australia ke SDN Ngadisari II ini didampingi oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Probolinggo Heri Sulistyanto, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikdaya) Kabupaten Probolinggo Fathur Rozi beserta sejumlah OPD terkait di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo.
Lauren Bain selaku First Assistant Secretary Southeast Asia Maritime Division (FAS SMD) dari Australia menjelaskan salah satu program pendidikan yang didukung oleh pemerintah Australia. Seperti program INOVASI dalam rangka meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) guru dan kepala sekolah juga sangat penting.
“Dengan SDM para pendidik, tentunya akan memiliki dampak pada sistem proses mengajar pada anak-anak didiknya. Kemitraan Australia-Indonesia dalam peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) agar supaya proses belajar mengajar di sekolah akan semakin baik dan berkualitas,” ujarnya.
Menurut, First Assistant Secretary DFAT Australia yang bertanggung jawab untuk program pembangunan. Dengan maksud berkeinginan untuk membantu terhadap tujuan pada pembangunan Indonesia. “Kebijakan pembangunan internasional Australia yang baru akan segera diluncurkan. Oleh karena itu, perlu dilakukan diskusi dengan mitra-mitra kami tentang cara terbaik menyelaraskan prioritas-prioritasnya,” tegasnya.
Sementara Kepala Disdikdaya Kabupaten Probolinggo Fathur Rozi menyampaikan ungkapan terima kasih kepada tim Australia yang telah mendukung penuh dalam rangka peningkatan kualitas belajar melalui program kemitraan pembangunan Australia Indonesia. “Upaya yang dilakukan Pemerintah Australia sangat bermanfaat dan akan memiliki nilai kualitas pada sistem pembelajaran di sekolah,” katanya. (MC Kab Probolinggo/y0n/son)