:
Oleh MC KAB PROBOLINGGO, Selasa, 30 Mei 2023 | 17:00 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 84
ProbolinggoKab, InfoPublik – Dalam rangka memperingati Hari Bakti Dokter Indonesia (HBDI) ke-115, Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Kabupaten Probolinggo menggalakkan gerakan penanaman pohon buah-buahan di semua pelayanan kesehatan se-Kabupaten Probolinggo, baik rumah sakit, puskesmas dan klinik, Minggu (28/5/2023).
Kegiatan peringatan HBDI ke-115 ini dilakukan di Kantor IDI Cabang Kabupaten Probolinggo di Jalan Mayjend Sutoyo Kraksaan. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Ketua IDI Cabang Kabupaten Probolinggo dr. Hj. Yessy Rahmawati.
Selanjutnya, IDI Cabang Kabupaten Probolinggo secara simbolis melakukan penanaman pohon buah jambu kristal di Kantor IDI Cabang Kabupaten Probolinggo, Puskesmas Kraksaan, Puskesmas Pajarakan, Puskesmas Krejengan, RSUD Waluyo Jati dan Puskesmas Paiton.
Tidak hanya itu, gerakan penanaman pohon buah jambu kristal tersebut juga dilakukan secara serentak di masing-masing puskesmas se-Kabupaten Probolinggo oleh tenaga medis masing-masing. Jambu kristal ditanam khusus karena selain bermanfaat juga bagus untuk ibu hamil dan mencegah balita stunting.
Penanaman pohon dilakukan oleh rombongan anggota IDI Cabang Kabupaten Probolinggo secara berurutan di Puskesmas Kraksaan, Puskesmas Pajarakan, Puskesmas Krejengan, RSUD Waluyo Jati serta Puskesmas Paiton. Penutupan HBDI digelar di Pantai Binor Harmoni (Bohay) Desa Binor Kecamatan Paiton.
Ketua IDI Cabang Kabupaten Probolinggo dr Hj Yessy Rahmawati mengatakan untuk penanaman pohon buah jambu kristal ini IDI menyiapkan secara gratis sebanyak 150 bibit pohon dalam rangka gerakan penanaman pohon buah-buahan.
“Tujuan terpentingnya, penanaman pohon buah-buahan oleh 10 ribu dokter dari IDI ini untuk negeri dalam rangka penanggulangan stunting. Hasil buah akan dipergunakan untuk perbaikan gizi ibu hamil dan balita,” katanya.
Menurut Yessy, gerakan menanam pohon buah-buahan ini juga untuk mencetak rekor MURI (Museum Rekor Indonesia) dengan catatan jumlah dokter yang menanam pohon buah terbanyak.
"Gerakan dokter menanam pohon buah serentak seluruh IDI Cabang se-Jawa Timur dalam rangka Hari Bakti Dokter Indonesia ke-115 dan memecahkan rekor MURI jumlah dokter yang menanam pohon buah," jelasnya.
Yessy menegaskan kegiatan tanam 10.000 pohon serentak dilaksanakan oleh Ikatan Dokter Indonesia se-Jatim dalam rangka peringatan Hari Bakti Dokter Indonesia ke-115 yang diperingati pada tanggal 20 Mei. Kegiatan tersebut didaftarkan dalam Museum Rekor Indonesia untuk kategori jumlah dokter yang menanam pohon terbanyak.
“Sementara IDI Cabang Kabupaten Probolinggo menanam 150 buah pohon jambu kristal. Di Hari Bakti Dokter Indonesia ke-115 ini kami Ikatan Dokter Indonesia melaksanakan penanaman 150 pohon buah-buahan berupa pohon buah jambu kristal. Targetnya 10.000 pohon yang didaftarkan dalam Museum Rekor Indonesia kategori jumlah dokter yang menanam pohon terbanyak,” tegasnya.
Yessy mengharapkan nantinya pohon-pohon buah jambu kristal ini bisa menjadi sumber pangan bagi warga yang membutuhkan. “Paling tidak nantinya bisa mengurangi masalah kekurangan gizi yang berakibat buruk pada anak maupun balita yang biasa disebut stunting,” pungkasnya. (MC Kab Probolinggo/wan/sOn)