Pj Wali Kota Pekanbaru Dorong Upaya Cegah Anak Putus Sekolah

:


Oleh MC KOTA PEKANBARU, Kamis, 4 Mei 2023 | 16:28 WIB - Redaktur: Tobari - 68


Pekanbaru, InfoPublik - Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun, mendorong upaya mencegah anak putus sekolah. Ia menyebut mestinya tidak ada anak-anak di Kota Pekanbaru yang tidak sekolah. "Hari ini tidak ada lagi anak-anak yang tidak sekolah," tegasnya.

Dirinya menegaskan bahwa pendidikan merupakan satu pelayanan dasar bagi masyarakat. Ia juga mengingatkan dinas pendidikan agar memastikan kondisi terkini anak-anak usia sekolah.

Mereka mesti memastikan seluruh anak-anak sudah mendapat akses pendidikan. Ia menyadari mayoritas anak usia sekolah di kota ini sudah bisa belajar di kelas.

"Bila ada anak-anak yang belum sekolah kita carikan solusinya, momen hari pendidikan ini mesti jadi momen membantu anak-anak untuk mendapat akses pendidikan," terangnya.

Muflihun punya harapan Kota Pekanbaru bisa bebas anak putus sekolah. Ia juga mendorong pembenahan fisik sekolah yang ada.

Dirinya menyadari bahwa kondisi gedung SMP negeri masih kurang dari jumlah lulusan SD. Hal ini menyebabkan lulusan SD di kota ini harus melanjutkan pendidikan ke SMP swasta.

"Harapan kita ke depan bisa bertambah gedung maupun ruang kelas SMP negeri, sehingga tamatan SD bisa belajar di SMP negeri," harapnya. (Kominfo7Pku/RD2/toeb)