Pentas Seni Islami Sergai, Tumbuhkan Minat dan Bakat Bagi Siswa

:


Oleh MC KAB SERDANG BEDAGAI, Selasa, 11 April 2023 | 13:44 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 100


Sei Rampah, InfoPublik - Bazar Kampung Ramadan Dambaan 1444 Hijriyah yang dihelat oleh Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai (Pemkab Sergai) masih berlanjut.

Senin, (10/4/2013) di Komplek Masjid Agung Sergai bertepatan dengan hari ke-19 pelaksanaan ibadah puasa, Gebyar Ramadan tampak meriah diwarnai dengan aksi pentas seni Islami dari berbagai sekolah SD-SMP se-Kabupaten Sergai.

Beragam aksi yang ditampilkan dari para siswa-siswi seperti membaca puisi, melantunkan ayat suci Al-Quran, dakwah, pop song religi dan lainnya. Banyak masyarakat yang memenuhi stand UMKM untuk berburu makanan berbuka puasa sembari menyaksikan pentas seni.

Bupati Sergai Darma Wijaya saat dikonfirmasi disela-sela rutinitasnya di Komplek Kantor Bupati Sergai, Senin (10/4/2023), menyampaikan jika gelaran ini berlangsung dari tanggal 24 Maret hingga 17 April 2023 melibatkan para pelaku UMKM.

“Kami tentu punya tujuan selain membangkitkan UMKM pasca pandemi juga meningkatkan pendapatan masyarakat. Tak hanya itu, dari sisi religius tentu punya tujuan untuk mewujudkan Kabupaten Tanah Bertuah Negeri Beradat yang memiliki generasi muda berciri khas islami,” terangnya.    

Lebih lanjut disampaikan Darma Wijaya, untuk mendukung peningkatan UMKM yang turut dalam Bazar Kampung Ramadan Dambaan, maka dilibatkan seluruh ASN dan Tenaga Kontrak di jajaran Pemkab Sergai berbelanja di bazar tersebut yang dilakukan secara terjadwal.

Terkait dengan gelaran pentas seni islami, Bupati Darma Wijaya berharap melalui kegiatan ini dapat menjadi sarana aktualisasi diri bagi peserta didik dalam hal pendalaman, penghayatan, dan pengamalan nilai-nilai ajaran Islam. 

Selain itu, katanya lagi, dapat menumbuhkan minat dan bakat para siswa/siswi mendalami ilmu keagamaan sehingga dapat tercermin sikap yang baik dalam kehidupan keseharian siswa yang akhlakul karimah, tandasnya.

Sementara itu, Kepala Sekolah SDN 106206 Sidodadi Liberia Kecamatan Teluk Mengkudu, Ari Gunawan, M.Pd saat mendampingi siswa mengikuti pentas seni menyampaikan apresiasi terhadap Pemkab Sergai yang telah menggelar kegiatan bernuansa keagamaan seperti ini.

“ Kami mengapresiasi Pemkab Sergai pada gelaran kegiatan keagamaan seperti ini. Sebagai sekolah yang mengimplementasikan Program Sekolah Penggerak, kami terus berpacu meningkatkan kualitas pendidikan melalui berbagai kegiatan. Tentunya didukung dengan para guru yang merupakan tim hebat di sekolah,” terang Ari.

Ia pun berharap kegiatan ini dapat dijadikan agenda rutin khususnya pada bulan Ramadan. Kemudian dapat dijadikan sebagai wahana yang efektif dalam memberikan pemahaman dan penghayatan ajaran Islam, tutup Ari Gunawan. (Media Center Sergai/Rini Ry).