Oleh MC Kab Sumbawa Barat, Jumat, 17 Februari 2023 | 15:04 WIB - Redaktur: Tobari - 144
Sumbawa Barat, InfoPublik - Jaringan induk dan instalasi pipa air bersih milik Perumda Bintang Bano rusak parah akibat banjir di Kecamatan Brang Rea dan Taliwang.
‘’Intake dan jaringan pipa baik yang ada di Kecamatan Brang Rea maupun di Kecamatan Brang Ene rusak parah. Ini mengakibatkan distribusi air bersih ke masyarakat terganggu,’’ kata Direktur Perumda Bintang Bano, Bambang, ST, Jumat (17/2/2023).
Instalasi induk milik Perumda Bintang Bano sendiri berada di Kecamatan Brang Rea dan Brang Ene. Meski di Kecamatan Brang Ene tak terdampak banjir, tingginya debit air sungai setempat mengakibatkan pipa yang melintasi sungai ini putus.
‘’Bahkan yang di Brang Ene kami belum tahu persis titik kerusakannya dimana. Karena debit air disana sampai saat ini masih tinggi,’’ paparnya.
Untuk sementara pelayanan air bersih bagi pelanggan Perumda Bintang Bano hanya bisa dilakukan melalui mobil tangki. ‘’Itu dikoordinir langsung BPBD. Fokus sementara di dua kecamatan terdampak banjir,’’ terangnya.
Perumda Bintang Bano berharap masyarakat memahami kondisi yang ada. Saat ini, tim tehnis dari Perumda sendiri tengah berusaha memperbaiki jaringan yang rusak.
‘’Ini akan membutuhkan waktu cukup lama. Apalagi debit air sungai saat ini masih tinggi,’’ tambahnya. (diskominfoksb/toeb)
Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber infopublik.id