:
Oleh MC KAB PINRANG, Rabu, 25 Januari 2023 | 11:06 WIB - Redaktur: Juli - 131
Pinrang, InfoPublik -- Bupati Pinrang Irwan Hamid bersama Kepala Kepolisian Resort Pinrang AKBP Santiaji Kartasasmita dan Komandan Komando Distrik Militer 1404/Pinrang Letkol Aris Barunawan ikut serta dalam Gerakan Pengendalian (Gerdal) Hama Tikus di Desa Tanra Tuo Kecamatan Cempa, Rabu (25/1/2023).
Bupati Irwan mengungkapkan bahwa kegiatan gerdal hama tikus ini merupakan salah satu upaya peningkatan produksi pertanian di tengah upaya meraih swasembada pangan.
Lebih lanjut Bupati Irwan berharap, gerdal ini dilakukan secara masif dan simultan sehingga hewan pengerat yang menjadi momok ini tidak mendapat ruang dan waktu untuk berkembang biak.
"Petani juga diharapkan terus melakukan koordinasi dengan pihak terkait juga sebagai upaya meningkatkan kualitas dan kuantitas hasil produksi pertanian," ujarnya.
Dalam kesempatan ini juga diserahkan bantuan berupa bahan pengendali hama tikus (Racun tikus) untuk digunakan oleh para petani untuk mengendalikan penyebaran hama ini.
Turut mendampingi Bupati Irwan, Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura A.Tjalo Kerrang, Kepala Dinas Bina Marga, Cipta Karya dan Tata Ruang Awaluddin Maramat, dan Camat Cempa Kamaruddin Yakub.(*/Udin).