Bupati Lantik Pengurus Baznas Sergai Periode 2022-2027

:


Oleh MC KAB SERDANG BEDAGAI, Jumat, 20 Januari 2023 | 09:11 WIB - Redaktur: Tobari - 135


Sei Rampah, InfoPublik - Bupati Serdang Bedagai (Sergai) H. Darma Wijaya yang didampingi Wakil Bupati H. Adlin Umar Yusri Tambunan, ST, MSP, melantik pimpinan Baznas Kabupaten Sergai periode 2022-2027, di Aula Sultan Serdang, Komplek Kantor Bupati Sergai, Sei Rampah, Kamis (19/1/2023).
 
Dalam sambutannya, Bupati Sergai menyampaikan jika Baznas sebagai badan resmi dan satu-satunya yang dibentuk pemerintah berdasarkan Keputusan Presiden RI No. 8 Tahun 2001, bab V pasal 16 untuk menyinkronisasikan penyelenggaraan pengelolaan zakat secara nasional agar lebih berdaya guna dan berhasil guna. 
 
Bupati melanjutkan, Baznas melaksanakan hubungan kerja dengan Badan Amil Zakat di daerah di semua tingkatan yang memiliki tugas dan fungsi menghimpun dan menyalurkan zakat, infaq, dan sedekah. 
 
“Dalam hal ini Baznas bersama pemerintah bertanggungjawab untuk mengawal pengelolaan zakat yang berdasarkan syariat Islam, amanah, kemanfaatan, keadilan, kepastian hukum, terintegrasi, dan akuntabel,” beber Bupati.
 
Masih lanjut Darma Wijaya, diluncurkannya Gerakan Cinta Zakat oleh Presiden Joko Widodo, menjadi tantangan bagi Baznas untuk dapat mendorong partisipasi masyarakat meningkatkan zakat, infaq, dan sedekah, serta memastikan penyaluran tepat sasaran dan sampai kepada yang membutuhkan.
 
Bupati meyakini hubungan dengan Sang Pencipta juga harus diimbangi dengan hubungan manusia dengan sesamanya. Menunaikan zakat, menurutnya, merupakan implementasi nyata penerapan sila-sila Pancasila dan sejalan dengan perintah Allah SWT dalam Al-Quran.
 
“Kata “zakat” selalu digandengkan dengan kata “salat”, “aqimussholat wa aatuzzakah”, bahkan sampai 33 kali. Dan ini artinya jika salatnya mantap tapi zakatnya tidak, maka sia-sialah salatnya,” tegas Bupati yang punya panggilan akrab Bang Wiwik ini.
 
Maka dari itu, Bupati Sergai mengapresiasi program pendistribusian yang telah diinisiasi Baznas di berbagai program serta mewujudkan visi Kabupaten Sergai yang Maju Terus: Mandiri, Sejahtera, dan Religius.
 
Ia berharap Baznas dapat membantu pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan dan kesenjangan sosial melalui pengelolaan zakat yang amanah.
 
Baznas harus hadir di tengah masyarakat dan mengambil peran sebagai perpanjangan tangan para Muzaki atau orang yang berzakat.
 
"Saya juga berharap BAZNAS aktif mengedukasi masyarakat dalam hal literasi zakat secara berkelanjutan,” kata Bang Wiwik.
 
Ketua Baznas Provinsi Sumatera Utara Prof. Mohammad Hatta yang hadir pada momen serupa menyampaikan selamat bertugas kepada pengurus Baznas Sergai yang baru saja dilantik.
 
Ia menyebut, potensi zakat di Indonesia sangatlah besar apalagi perannya pun begitu penting dalam menyejahterakan umat.
 
Potensi zakat mencapai 331 Triliun apabila efektif berjalan. Bukan hanya dapat mengentaskan kemiskinan, zakat juga berfungsi besar dalam penanggulangan bencana. Bahkan manfaat zakat ini tidak memandang identitas.
 
"Seluruh rakyat yang membutuhkan bisa merasakannya,” ujarnya seraya menambahkan agar pengurus Baznas Sergai yang baru dapat menjalankan amanah yang diberikan sebaik-baiknya.
 
Adapun pengurus Baznas Kabupaten Sergai untuk periode 2022-2027 yang terpilih yaitu Drs. H. Hasful Huznain, SH, sebagai Ketua. Kemudian para wakil terpilih yaitu Drs. H. Syahrul Nasution, Zarkasih, BA, Drs. Rusydi, dan Muhammad Azhari, S.Pd.I.
 
Pelantikan ini juga dihadiri oleh Ketua TP-PKK Sergai Ny. Hj. Rosmaida Saragih Darma Wijaya, jajaran FORKOPIMDA Sergai, para Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD, Camat, dan undangan lainnya. (Media Center Sergai/Julia/toeb).