:
Oleh MC KAB PINRANG, Kamis, 12 Januari 2023 | 13:08 WIB - Redaktur: Kusnadi - 125
Pinrang, InfoPublik — Menghadiri rapat koordinasi awal tahun yang digelar oleh Dinas Perikanan Kabupaten Pinrang, Bupati Pinrang Irwan Hamid mengingatkan besarnya potensi sektor perikanan di Kabupaten Pinrang.
Bupati Irwan melanjutkan, potensi yang ada ini, tentunya perlu dimanfaatkan dan dikelola dengan baik untuk kesejahteraan masyarakat Pinrang.
Lebih lanjut, Bupati Irwan menegaskan, pengelolaan potensi ini tentunya membutuhkan harmonisasi dan sinergitas segenap stakeholder di Dinas Perikanan Kabupaten Pinrang.
Selain itu, faktor kedisiplinan juga perlu dikedepankan karena disiplin merupakan dasar keberhasilan sebuah program dan keberlangsungan organisasi perangkat daerah.
“Bangun harmonisasi dan sinergitas, termasuk jaga dan tingkatkan kedisiplinan agar setiap tupoksi dapat berjalan baik,” ujar Bupati Irwan.
Bupati Irwan juga mengingatkan kepada tenaga penyuluh perikanan untuk bekerja dengan baik karena tenaga penyuluh adalah garda terdepan yang berhubungan langsung dengan masyarakat nelayan.
Pada kegiatan ini, turut hadir Kepala Dinas Perikanan H.Syaharuddin, Kepala Badan Kepegawaian, Pengembangan Sumber Daya Manusia Abd.Rahman Usman, Inspektur Kabupaten Pinrang H.M.Aswin dan Asisten Pemerintahan dan Kesra A.Muh.Taufiq.(*/)