:
Oleh MC PROV JAWA TIMUR, Selasa, 20 Desember 2022 | 16:39 WIB - Redaktur: Tobari - 121
Surabaya, InfoPublik - Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Modern Pentathlon Indonesia (MPI) tahun 2022 yang diselenggarakan di Kelapa Gading Barat, Jakarta Utara, 17-18 Desember 2022.
Atlet asal Jatim Dea Salsabila Putri berhasil meraih 2 medali emas dalam nomor Laser Run Senior Woman's dan nomor Triathle Senior Woman's.
Dihubungi terpisah Selasa (20/12/2022), Dea Salsabila Putri mengaku senang bisa meraih medali emas dalam event kejuaraan nasional ini, terutama bisa mengatasi atlet asal Jawa Barat yang menjadi juara umum dalam kejurnas ini.
Dalam Kejurnas MPI 2022, Dea mengaku bersaing ketat dengan atlet dari Jabar, Caroline Andita Bangun yang meraih medali perak.
Rasanya senang bisa bertanding dengan beberapa atlet dalam kejuaraan nasional ini, dari beberapa daerah seperti Jabar, Jateng, DKI, Sulawesi Selatan dan Sumatera Selatan.
"Hasilnya bisa meraih medali emas kategori senior dari dua nomor yaitu Laser Run Senior dan Triathle Senior Woman's," ungkap Adek sapaan Dea Salsabila Putri.
Ia berharap cabang olahraga dibawah Pengurus Provinsi Modern Pentathlon Indonesia (MPI) Jawa Timur ini semakin diminati oleh masyarakat luas, mengingat ada beberapa venue yang ada di Surabaya seperti di Karangpilang.
Bisa dimanfaatkan untuk berlatih. Diakuinya, cabor ini memang memerlukan peralatan yang cukup mahal harganya seperti senjata laser dan ini sangat penting untuk dimiliki oleh setiap atlet untuk berlatih maupun mengikuti kejuaraan.
Namun, ia juga memberikan support kepada calon atlet MPI ini untuk tetap giat berlatih sehingga bisa berprestasi.
"Berharap peralatan cabang olahraga Pentathlon bisa disiapkan karena memang harganya tidak murah seperti senjata laser. Untuk atlet atletnya bisa yang mempunyai basic olahraga lain seperti renang dan lari" ungkapnya. (MC Diskominfo Prov Jatim/non-pno/ toeb).