:
Oleh MC KOTA BANJARBARU, Jumat, 28 Oktober 2022 | 05:48 WIB - Redaktur: Kusnadi - 167
Banjarbaru, InfoPublik - Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Banjarbaru menggelar Pelatihan Admin Website yakni Penulisan Berita atau Jurnalistik, bertempat di Ruang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK).
Pelatihan yang dilaksanakan selama 3 hari dari tanggal 25 hingga 27 Oktober 2022 ini, merupakan upaya untuk meningkatkan pengelolaan website yang nyasar kepada Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), Kecamatan dan Kelurahan se-Kota Banjarbaru dengan total 60 peserta.
Kegiatan ini juga bertujuan agar para peserta memiliki minat dalam dunia jurnalistik, serta menjadi modal untuk meningkatkan sumber daya manusia dalam bidang menulis dan informasi digital.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Banjarbaru, Asep Saputra, S. Kom., MM mengatakan, dirinya berharap kepada para peserta yang mengikuti pelatihan ini dapat menerima edukasi tentang cara penulisan, dan kode etik dalam jurnalistik.
“Harapan kita nantinya kedepan menjadi garda terdepan untuk menyampaikan informasi terkait pembangunan Kota Banjarbaru. Minimal berada di dinas, kelurahan dan kecamatan masing-masing,” ucapnya pada Kamis (27/10/2022).
Asep melanjutkan, selama ini dinas, kelurahan dan kecamatan yang ada di Kota Banjarbaru melaksanakan kegiatan tetapi tidak adanya dokumentasi yang jelas.
“Karena dari sisi pembuatan artikel atau penulisan jurnalistik yang baik itu masih belum dipahami. Makanya dengan adanya pelatihan ini harapan kita semua teman-teman admin mempunyai bekal edukasi untuk menjadi acuan membuat penulisan yang baik suatu kegiatan,” ujarnya.
Sementara itu, salah satu peserta pelatihan M. Rahmadani, S.Pi admin website DKP3 Kota Banjarbaru menyampaikan, ia sangat berterima kasih kepada Diskominfo Kota Banjarbaru sudah diberi kesempatan mendapat ilmu tentang penulisan berita.
“Alhamdulillah pelatihan penulisan berita ini sangat bermanfaat, selama ini ulun pribadi belum begitu memahami dan mengetahui tata cara penulisan maupun tata bahasa dalam penulisan berita,” katanya.
Lanjut Rahmadani, dirinya berharap selain mendapat pelatihan penulisan berita atau jurnalistik juga bisa diberikan pelajaran mengenai desain grafis dan pembuatan video.
“Selama ini ulun sebagai admin website dan admin medsos serta admin channel youtube sangat minim pengetahuan mengenai dunia fotografi maupun videografi,” tuturnya.
Dengan adanya pelatihan penulisan berita ini pihak Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Banjarbaru menginginkan, agar setiap kegiatan yang ada di SKPD, Kelurahan dan Kecamatan se-Kota Banjarbaru dapat dipublikasikan ke website dan media sosial masing-masing. (Yds/Orz/MedCenBJB)