:
Oleh MC KOTA BANJARBARU, Kamis, 27 Oktober 2022 | 17:26 WIB - Redaktur: Kusnadi - 341
Banjarbaru, InfoPublik - Dalam rangka penekanan dampak inflasi di Kota Banjarbaru, Kamis (27/10/2022) Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Banjarbaru menyelenggarakan Pasar Murah Produk Hasil Pertanian.
Bertempat di Jl. Pasar Ulin Cempaka Kelurahan Cempaka, tampak masyarakat sangat antusias mengunjungi pasar murah. Hadir juga Sekretaris Camat Cempaka Reswan Nadi, dan beliau mengucapkan terima kasih kepada DKP3 yang telah mengadakan pasar murah ini.
Senada dengan Reswan, beberapa ibu-ibu pengunjung juga sangat berterima kasih atas diadakannya pasar ini, karena harganya yang miring, sehingga sangat membantu keuangan saat ini.
“Terima kasih Pemerintah Kota Banjarbaru, hal ini sangat membantu, dan kalau bisa terus adakan pasar murah, satu bulan 1 sampai 4 kali,” kata Zainah.
Kepala Bidang Penyuluhan Muhlan, SP, MM juga memastikan, minggu depan masih ada beberapa tempat untk pasar murah ini. “Karena di cempaka ini baru yang ketiga kalinya, masih ada dua tempat yang belum dilaksanakan dan rencananya untuk minggu depan akan dilaksanakan di Kecamatan Landasan Ulin,” tutupnya. (Adhie/MedCenBJB)