Mansur Prihatin Jumlah ATS di Pemalang Tiap Tahun Bertambah

:


Oleh MC KAB PEMALANG, Rabu, 14 September 2022 | 18:57 WIB - Redaktur: Tobari - 147


Pemalang, InfoPublik - Plt Bupati Pemalang Mansur Hidayat mengaku sangat prihatin dengan jumlah kondisi Anak Tidak Sekolah (ATS) yang semakin bertambah setiap tahun di wilayahnya.

Rasa keprihatinan pelaksana tugas bupati tersebut terungkap diakhir sambutan saat penyampaian Raperda APBD TA 2023 pada rapat paripurna dewan, Senin (12/9/2022).

Mansur menyebutkan kasus Anak Tidak Sekolah (ATS) di Kabupaten Pemalang setiap tahun jumlahnya semakin meningkat, terutama pada siswa lulusan SD yang tidak dapat melanjutkan ke jenjang SMP, dari jumlah total 120 ribu an lulusan SD hanya bisa mampu menampung 50 ribuan saja, selebihnya 70 ribu tidak dapat melanjutkan sekolah.

Sekolah kita hanya mampu menampung sekitar 50 ribu saja, dan bayangkan setiap tahun terakumulasi, jadi ini salah satu penyebab IPM Pemalang rendah.

"Alasan utama yang saya lihat karena faktor sedikitnya jumlah sekolah di Pemalang, yang tidak mampu menampung semua lulusan", ungkapnya.

Dengan kondisi itu, pihaknya mendorong kepada pihak swasta untuk dapat mendirikan sekolah di wilayahnya mengingat semakin banyak jumlah ATS tiap tahunnya.

Kalau dari pemerintah juga mengupayakan sekolah negeri namun untuk sekolah setingkat SMP kebijakan ada di wilayah pemerintah pusat.

"Ini peluang bagi swasta untuk ikut membantu mendirikan sekolah di Pemalang ya," ujarnya. (pemalang/toeb)