:
Oleh MC KOTA SINGKAWANG, Kamis, 1 September 2022 | 16:36 WIB - Redaktur: Tobari - 202
Singkawang, InfoPublik – Helmian Susabdi resmi dilantik menjadi Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Hukum (STIH) S.M. Tsjafioedin periode 2022 – 2026. Pelantikan ini dilakukan oleh Ketua Yayasan S.M. Tsafioedin di Aula STIH S.M. Tsjafioedin, Selasa (30/082022).
Pelantikan ini merupakan bentuk kaderisasi di STIHS.M. Tsjafioedin.
Ketua Yayasan S.M. Tsafioedin Roni Burhan berharap Sekolah Tinggi Ilmu Hukum (STIH) S.M. Tsjafioeddin kedepannya menjadi sekolah rekomendasi bertaraf nasional yang semakin berjaya dengan mencetak SDM-SDM yang unggul.
Ia pun memberikan ucapan terima kasih kepada Ketua STIH sebelumnya yang telah memberikan dedikasi terbaiknya dengan meraih akreditasi B oleh BAN-PT.
Ia berharap dibawah kepemimpinan saudara Helmian Susabdi, Sekolah Tinggi Ilmu Hukum (STIH) S.M. Tsjafioedin akan menjadi sekolah yang bertaraf nasional.
Semoga kehadiran STIH juga semakin Berjaya dengan mencetak SDM-SDM unggul yang kedepannya dapat menduduki posisi penting pemerintahan dan TNI/Polri.
"Tidak lupa, saya ucapkan terimakasih atas dedikasi Ketua STIH S.M Tsjafioeddin periode sebelumnya yang berhasil meraih Akreditasi B oleh BAN-PT,” ujarnya.
Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekertariat Daerah Kota Singkawang Yulianus Anus, mewakili Wali Kota Singkawang mengucapkan selamat atas pelantikan Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Hukum (STIH) S.M. Tsjafioeddin yang baru.
Atas nama Pemerintah Kota Singkawang, saya ucapkan selamat kepada Helmi Susabdi yang telah dilantik menjadi Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Hukum S.M. Tsjafioeddin yang baru.
"Sejauh ini, STIH telah banyak berkontribusi dalam mencetak alumni-alumni berprestasi yang kini menjabat sebagai ASN di Pemerintah Kota Singkawang,” ujarnya.
Ia mengungkapkan Pemerintah Kota Singkawang selalu mendukung program-program yang dihadirkan oleh setiap instansi pendidikan di Kota Singkawang.
Dalam hal ini, Ia juga mengutarakan bahwa Pemerintah Kota Singkawang berencana memberikan bantuan hibah kepada STIH S.M. Tsjafioeddin untuk mendukung komitmen dan citranya menuju Sekolah Unggulan yang menjadi tujuan bagi masyarakat dalam menuntut ilmu di bidang hukum. (MC. Kota Singkawang/toeb)