Diskusi Dua Arah di Kecamatan Bone, Merlan: Saatnya Kita Dengarkan Aspirasi Rakyat

:


Oleh MC KAB BONE BOLANGO, Rabu, 10 Agustus 2022 | 06:02 WIB - Redaktur: Tobari - 100


Bone, InfoPublik - Disela kunjungan kerja di Kecamatan Bone, Wakil Bupati Bone Bolango, Merlan S. Uloli melakukan diskusi dua arah bersama aparat desa, Kepala Desa, Kepala Sekolah dan Kepala Puskesmas.

Orang nomor dua di Bone Bolango itu, mengatakan diskusi dua arah dilakukan untuk mendengarkan keluhan, aspirasi, saran dan masukan dari kecamatan yang berada diujung selatan Kabupaten Bone Bolango itu.

"Di sini kita mendapatkan laporan adanya akses jalan yang sudah lama terputus dan ini akan kami tindaklanjuti serta sampaikan kepada Bupati, Bappeda juga Dinas PUPR," ungkap Merlan.

Merlan menilai diskusi dua arah ini sangat baik, sebab Pemerintah Kabupaten Bone Bolango bisa mengetahui keluhan dari para penyelenggara pemerintah yang ada di tingkat bawah.

Baik di tingkat kecamatan bahkan desa dan akan menjadi bahan evaluasi untuk ditindaklanjuti dengan program dan kemampuan yang ada dengan skala prioritas dan kebutuhan.

"Mudah-mudahan hal semacam ini bisa kita lakukan juga di kecamatan lain karena ada saatnya kita didengar dan ada saatnya pula kita mendengarkan," kata Merlan Uloli yang juga Ketua IWAPI Bone Bolango itu. (MC Bone Bolango/Indra/AKP/toeb)