:
Oleh MC KAB PINRANG, Jumat, 5 Agustus 2022 | 16:57 WIB - Redaktur: Kusnadi - 106
Pinrang, InfoPublik – Mendorong masyarakat untuk selalu melakukan aktivitas yang sehat menjadi salah satu pokok bahasan dalam Rapat Koordinasi Forum Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) tingkat Kabupaten Pinrang, Jum’at (5/8/2022).
Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pinrang Hj.A.Sri Widiyati Irwan dalam sambutannya mengungkapkan, upaya promotive preventiv merupakan langkah paling bijak untuk mencegah penyebaran penyakit dan menciptakan masyarakat yang sehat.
Upaya ini, lanjut Sri Irwan, salah satunya adalah dengan menerapkan pola hidup sehat yang dimulai dari lingkungan keluarga masing -masing.
“Semua bisa kita mulai dari diri sendiri, Membiasakan diri untuk menerapkan pola hidup sehat adalah kuncinya,” ujar Sri Irwan.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan kabupaten Pinrang drg. Dyah Puspita Dewi, M.Kes mengungkapkan, Forum Germas ini telah dibentuk sejak tahun 2017 lalu dan diharapkan mampu memberikan edukasi kepada masyarakat terkait pola hidup bersih dan sehat.
Dewi sapaan akrabnya kembali mengingatkan kepada masyarakat untuk menerapkan 7 kluster Germas yakni, Melakukan aktivitas fisik, Budaya konsumsi buah dan sayur, tidak merokok, tidak mengkonsumsi minuman beralkohol, pemeriksaan kesehatan secara berkala, menjaga kebersihan lingkungan dan menggunakan jamban untuk sanitasi.
Tujuh kluster ini, lanjutnya, diharapkan menjadi upaya untuk menciptakan masyarakat yang lebih sehat sehingga terhindar dari penyakit baik yang menular maupun tidak menular.
“Kebiasaan menjaga pola hidup bersih sehat ini diharapkan kembali bisa diterapkan untuk menciptakan masyarakat yang sehat,” ujar Dewi.
Kegiatan yang digelar di Aula Hotel MS Pinrang ini melibatkan Tim Penggerak PKK Kabupaten pinrang dan leading sektor terkait.(*/)